5 Rekomendasi Peeling Gel, Eksfoliasi Kulit Secara Lembut

Kulit wajah terlihat lebih bersih dan cerah

Melakukan eksfoliasi pada kulit wajah perlu dilakukan supaya sel kulit mati di muka bisa hilang sehingga menjadikan terlihat bersih dan cerah. Untuk melakukan proses eksfoliasi memerlukan produk yang memudahkan pengangkatan sel kulit mati. Salah satunya kamu bisa menggunakan peeling gel.

Sesuai namanya, produk skincare tingkat lanjut ini berupa gel dengan kandungan tertentu yang formulanya gak cuma angkat sel kulit mati namun juga mencerahkan hingga menenangkan. Bikin proses eksfoliasi mudah serta nyaman, inilah kelima rekomendasi peeling gel yang worth to buy.

1. Implora Peeling Gel

5 Rekomendasi Peeling Gel, Eksfoliasi Kulit Secara LembutImplora Peeling Gel (implora.co.id)

Implora menghadirkan produk peeling gel yang diperkaya AHA & BHA, Aloe Vera, Caviar, dan Collagen & Pearl Extract. Dengan mengandung bahan tersebut peeling gel ini memiliki formula membantu mengangkat sel kulit mati serta membersihkan kotoran yang dapat menyumbat pori-pori, menenangkan dan menyejukkan kulit kering, dan membantu mengangkat sel-sel kulit mati.

Teksturnya yang gel mampu memudahkan proses eksfoliasi kulit wajah secara aman dan nyaman. Dengan kandungan aloe vera memberikan sensasi menenangkan dan membuat kulit wajah jadi lembut serta bersih.

Baca Juga: 4 Pilihan Sisir untuk Rambut Keriting, Memudahkan Penataan!

2. Whitelab Gentle Peeling Gel

5 Rekomendasi Peeling Gel, Eksfoliasi Kulit Secara LembutWhitelab Gentle Peeling Gel (whitelab.co.id)

Peeling gel dari Whitelab hadir dengan Teknologi Hybrid Peeling 2 in 1 yang formulanya dapat mengangkat sel kulit mati secara lembut sehingga membuat kulit wajah menjadi bersih, halus, lembap, dan tampak lebih cerah terawat. Produk peeling gel ini mengandung AHA (Lactic acid) dengan fungsinya membantu sel kulit mati dan membersihkan kotoran hingga ke pori.

Sedangkan kandungan PHA (Gluconolactone) membantu mengkesfoliasi tanpa membuat iritasi dan menghidrasi kulit. Selain itu, ada juga Multi-Fruit Enzyme (Papain dan Bromelain) yang membantu mempercepat proses regenerasi kulit sehingga membuat kulit terasa cerah, halus, dan lembut.

3. Pyunkang Yul Peeling Gel

5 Rekomendasi Peeling Gel, Eksfoliasi Kulit Secara LembutPyunkang Yul Peeling Gel (pyunkangyul.us)

Pyunkang Yul memiliki produk peeling gel yang dapat mengeksfoliasi kulit secara lembut sehingga membuat kulit wajah terasa lebih segar, halus, dan lembap. Dalam produk peeling gel-nya mengandung Scutellaria Baicalensis Root dan Glycyrrhiza dengan manfaatnya mencerahkan serta membersihkan kulit.

Hyaluronic Acid dan Ceramide juga terkandung di Pyungkang Yul Peeling Gel yang formulanya menguatkan moisture barrier kulit. Selain itu, terdapat ekstrak Centella Asiatica serta Tea Tree yang sifatnya dapat meredakan kulit wajah iritasi.

4. Klavuu Peeling Gel

5 Rekomendasi Peeling Gel, Eksfoliasi Kulit Secara LembutKlavuu Peeling Gel (klavuu.com)

Klavuu Peeling Gel merupakan produk peeling gel dari gabungan physical peeling dan chemical peeling yang mengandung Ecocert cellulose, Cypress water, Salix Alba (Willow) Bark Extract, LHA, Houttuynia cordata extract, dan Panthenol. Formulanya mengangkat sel kulit mati secara lembut, menenangkan kulit, mengurangi sebum dan kotoran hingga ke pori-pori, melembapkan, serta menghidrasi.

Dengan teksturnya gel dan lembut menjadikan produk peeling gel ini mampu mengeksfoliasi kulit wajah secara lembut serta bersifat melembapkan. Sehingga membuat kulit wajah terlihat lebih cerah dan sehat terawat.

5. NPure Peeling Gel

5 Rekomendasi Peeling Gel, Eksfoliasi Kulit Secara LembutNPure Peeling Gel (npureofficial.id)

Dengan diformulasikan Crystalide dan Plussome Technology, peeling gel milik NPure mampu mencerahkan kulit hingga ke lapisan terdalam. Selain itu, produk peeling gel ini juga memiliki kandungan utama 5 Bright Boost yang dipercaya bisa 16 kali bisa mencerahkan kulit dan lebih efektif dari hidrokuinon.

NPure Peeling Gel Licorice Peeling Gel ini juga terdapat kandungan Ceramide NP dan Double Fruit Enzyme dengan formulasinya memperbaiki skin barrier, menghaluskan tekstur kulit, membantu regenerasi sel kulit, membersihkan pori-pori kulit hingga terdalam, hingga mengurangi komedo whitehead & blackhead. Berkat eksfoliasi dari NPure Peeling Gel menjadikan kulit tampak bersih, cerah, dan halus.

Peeling gel menjadikan proses eksfoliasi wajah jadi semakin mudah dan nyaman. Tekstur gel yang lembut mampu mengangkat sel kulit mati tanpa mengiritasi. Dengan begitu, kulit wajah menjadi terlihat lebih bersih serta cerah. Pilih salah satu rekomendasi peeling gel di atas sesuai kriteria kulit wajah dan kebutuhanmu, ya!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Peeling Serum, Ampuh Angkat Sel Kulit Mati

Amir Rosadi Photo Verified Writer Amir Rosadi

it's never too late to start something positive

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya