Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Wakil Islandia Helena O'Connor Mundur dari Ajang Miss Universe 2025

Potret Miss Universe Islandia 2025 Helena O'Connor
Potret Miss Universe Islandia 2025 Helena O'Connor (Instagram.com/missicelandorg)
Intinya sih...
  • Helena O'Connor mundur dari Miss Universe 2025 karena sakit
  • Pengumuman disampaikan oleh Miss Iceland Organization melalui Instagram resmi
  • Keputusan sulit bagi Helena setelah persiapan maksimal sebagai pemenang Miss Islandia 2025
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - Ajang kecantikan terbesar di dunia yakni Miss Universe kembali diselenggarakan untuk ke-74 kalinya pada tahun ini. Berlangsung di Thailand sebagai tuan rumah, perhelatan Miss Universe telah dimulai sejak Minggu (2/11/2025) lalu.

Di tengah keseruan masa karantina Miss Universe 2025, finalis asal Islandia yakni Helena O'Connor memutuskan untuk mundur dari kompetisi. Pengumuman ini dirilis oleh Miss Iceland Organization melalui akun Instagram resminya.

"Kami ingin mengucapkan terima kasih atas semua pesan dan perhatian Anda. Miss Universe Islandia 2025, Helena O'Connor, telah sakit selama beberapa hari terakhir. Syukurlah kondisinya sudah pulih, tetapi dengan berat hati kami umumkan bahwa, karena alasan pribadi, ia telah membuat keputusan sulit untuk mengundurkan diri dari kompetisi Miss Universe di Thailand,"tulis pada pengumuman tersebut, Minggu (9/11/2025).

Helena O'Connor memang telah mengikuti kegiatan karantina Miss Universe 2025 selama beberapa hari. Namun, sayanya ia harus dirawat di rumah sakit karena jatuh sakit yang membuatnya melewatkan sejumlah kegiatan di masa karantina hingga akhirnya memutuskan untuk mundur dari kompetisi.

Keputusan ini memang bukan menjadi hal yang mudah bagi Helena O'Connor. Pasalnya, sebagai pemenang ajang Miss Islandia 2025, ia telah melakukan sejumlah persiapan yang maksimal untuk tampil totalitas di panggung Miss Universe 2025. Get well soon, queen!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Wahyu Kurniawan
EditorWahyu Kurniawan
Follow Us

Latest in Men

See More

7 Cara Menghilangkan Cat di Sepatu dengan Mudah dan Tepat

13 Nov 2025, 13:03 WIBMen