AHY Khawatir IKN Mangkrak, Rakyat Menderita

Pertanyakan kenapa dikejar sebelum pemilu 2024

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengkritik pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) yang dikebut sebelum Pemilu 2024. Dia mempertanyakan apa yang mau dicari pemerintah.

“Begitu harus dieksekusi sekarang juga sebelum 2024 harus jadi, apa yang dikejar?” kata AHY di DPP Partai Demokrat, Jakarta, Jumat (14/7/2023).

1. Kurang logis karena dibangun saat ekonomi sulit

AHY Khawatir IKN Mangkrak, Rakyat MenderitaKetua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengusulkan 14 agenda perubahan pada pemilu 2024. (IDN Times/Amir Faisol)

Menurut AHY, Demokrat tidak masalah dengan semangat pembangunan IKN. Namun, menjadi kurang logis saat IKN itu dibangun ketika ekonomi Indonesia sedang sulit dan tidak sedang baik-baik saja.

AHY mengatakan pembangunan IKN itu seolah dipaksakan meski kondisi riskan semakin sempit, utang luar negeri semakin membesar, dan investasi seret.

“Jangan sampai investasi di Indonesia untuk projek yang luar biasa besarnya tapi prospeknya belum jelas karena tahu juga berapa kemampuan Indonesia saat ini,” kata dia.

Baca Juga: Ini Bocoran Konsep Lengkap IKN Nusantara yang Diungkap di Kazakhstan

2. Menihilkan legasi pemerintahan sebelumnya

AHY Khawatir IKN Mangkrak, Rakyat MenderitaKetua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Kantor DPP Demokrat, Jakarta Pusat (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Dia juga menyayangkan IKN dikebut pemerintah sebelum Pemilu 2024 seolah hanya ingin meninggalkan legasi. Kecuali menurut dia, ambisi pembangunan itu memang untuk menihilkan pemerintahan sebelumnya.

Sehingga ada ketakutan kalau tidak  dikejarkan hari ini maka akan diserobot oleh pemerintahan berikutnya.

“Kecuali memang tabiatnya adalah menihilkan legacy pemimpin sebelumnya,” ujar AHY.

3. Khawatir pembangunan IKN mangkrak

AHY Khawatir IKN Mangkrak, Rakyat MenderitaKetua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sentil elite pemerintah cawe-cawe di pemilu 2024. (IDN Times/Amir Faisol)

AHY khawatir pembangunan IKN mangkrak. AHY menyatakan masalah ekonomi rakyat perlu dicari solusinya.

Jangan didahulukan proyek-proyek yang luar biasa yang menyita anggaran negara.

“Saya khawatir nanti itu nggak jadi, nggak sukses, rakyat kita menderita. Kita pengen tidak memilih, pengennya jalan semua,” ucap AHY.

Baca Juga: AHY Sentil Cawe-cawe Elite Pemerintah: Demokrasi Kita Dalam Bahaya

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya