Tok! DPR Sahkan Agus Subiyanto Jadi Calon Panglima TNI

Pengesahan Agus sebagai calon Panglima TNI dipimpin Puan

Jakarta, IDN Times - DPR RI telah secara resmi mengesahkan Jenderal TNI Agus Subiyanto sebagai calon Panglima TNI, menggantikan Laksamana Yudo Margono yang akan memasuki masa pensiun.

Pengesahan Agus Subiyanto sebagai calon Panglima TNI dilakukan dalam Rapat Paripurna DPR RI yang dipimpin langsung oleh Puan Maharani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (21/11/2023).

Selain menetapkan Agus Subiyanto sebagai calon Panglima TNI, rapat paripurna DPR RI hari ini juga menyetujui pemberhentian Laksamana TNI Yudo Margono dengan hormat sebagai Panglima TNI.

"Sekarang perkenankan kami menanyakan kepada sidang dewan yang terhormat apakah laporan Komisi I DPR RI atas fit and proper test Calon Panglima TNI tentang pemberhentian dengan hormat Laksamana TNI Yudo Margono dari jabatan panglima TNI dan persetujuan untuk menetapkan pengangkatan Jenderal TNI Agus Subiyanto sebagai panglima TNI dapat disetujui?" tanya Puan Maharani dalam rapat paripurna.

Kemudian dijawab secara serentak oleh anggota DPR yang hadir dalam Rapat Paripurna DPR.

"Setuju," jawab seluruh anggota DPR.

Sebelumnya, Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid dari Fraksi Partai Golkar terlebih dulu menyampaikan laporan mengenai proses uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) kepada Jenderal Agus Subiyanto.

Menurutnya seluruh perwakilan fraksi di Komisi I DPR sudah memberi persetujuan dan catatan kepada Jenderal Agus, sehingga secara persyaratan sudah memenuhi agar dilantik menjadi Panglima TNI.

"Maka Komisi I memutuskan dua poin, yang pertama menyetujui dengan hormat Laksamana TNI Yudo Margono sebagai Panglima TNI. Poin dua memberikan persetujuan Jenderal Agus Subiyanto sebagai Panglima TNI," kata dia.

Baca Juga: Agus Subiyanto Tiba di DPR Jelang Disahkan Jadi Calon Panglima TNI

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya