TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mulai 1 Juli, Bayar Tiket MRT Tak Bisa Pakai OVO, Dana, GoPay-LinkAja

Kartu uang elektronik tetap bisa digunakan

MRT Jakarta (instagram.com/tadayoshi10)

Jakarta, IDN Times - PT MRT Jakarta (Perseroda) melakukan penyesuaian sistem pembayaran perjalanan bagi para penggunanya. Kini pengguna tak lagi menggunakan pembayaran menggunakan QRIS dompet digital seperti GoPay, OVO, DANA, dan LinkAja.

Kepada Divisi Sekretaris Perusahaan PT MRT Jakarta (Perseroda) Ahmad Pratomo mengungkapkan kebijakan itu akan berlaku efektif terhitung pada Jumat (1/7/2023) mendatang.

Alasan keempat dompet digital tersebut tidak dapat digunakan lagi, karena kontrak kerja sama dengan PT MRT Jakarta telah selesai.

“Jadi ini dikarenakan telah selesainya kontrak kerja sama dengan para mitra e-wallet tersebut,” kata Ahamd Pratomo dalam keterangannya, Senin (26/6/2023).

Baca Juga: Pengguna MRT Jakarta Diperbolehkan Tak Pakai Masker

1. Pengguna bisa gunakan kartu elektronik lainnya

IDN Times/Ashari Arief

Kendati demikian, dia menegaskan bahwa pengguna dapat menggunakan kartu uang elektronik keluaran bank seperti Brizzi, flazz, e-money, tapcash, dan jakcard dapat digunakan.

Selain itu, pengguna juga dapat menggunakan kartu multitrip, kartu single trip, dan JakLingko.

2. MRT buka peluang kerja sama lagi dengan empat digital itu

Penggunaan fitur contactless di MRT Singapura. (IDN Times/Hana Adi Perdana)

Ke depan, Tomo mengatakan PT MRT sejatinya tetap membuka peluang untuk bekerja sama lagi dengan keempat dompet digital tersebut.

Menurut dia, kerja sama itu dapat dilakukan sesuai dengan ketentuan yang selama ini telah berjalan dengan kerja sama sebelumnya.

“Pada prinsipnya MRT Jakarta tetap membuka kelanjutan kerja sama,” ujar dia.

Baca Juga: PT MRT Lanjutkan Pembangunan TOD Meski Ibu Kota Pindah ke IKN  

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya