TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

KASAD: Ruang CICU RSPAD Steril dan Siap Merawat Pasien Non-COVID-19

Sudah diperiksa dua kali dan bebas dari infeksi virus corona

Kasad Jenderal TNI Andika Perkasa menangis mendengar cerita paramedis (YouTube/TNI AD)

Jakarta, IDN Times - Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto jadi salah satu tempat yang digunakan untuk merawat pasien virus corona atau COVID-19.

Dalam teleconference berkala dengan jajaran RSPAD Gatot Soebroto, Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Andika Perkasa menyatakan, ruang Cardiac Intensive Care Unit (CICU) RSPAD bisa digunakan merawat pasien non-COVID-19.

"Ruang CICU RSPAD sudah steril dan siap digunakan untuk merawat pasien non-COVID-19," ungkapnya seperti dilansir dari YouTube TNI AD, Minggu (10/5).

Baca Juga: KASAD Dukung PLN soal Pembangunan Rumah Dinas TNI AD di Kupang

1. Sudah diperiksa dua kali dan bebas dari infeksi virus corona

IDN Times/Gregorius Aryodamar P

Hal senada diungkapkan Wakil Kepala RSPAD, Brigjen TNI dr. Albertus Budi Sulistiya. Dia mengatakan, ruang CICU RSPAD dinyatakan steril dari virus corona usai beberapa kali diperiksa.ㅤㅤㅤㅤ
“Berdasarkan hasil pemeriksaan dua kali dari pasien yang dirawat di CICU, tidak ada bukti infeksi di rumah sakit,” ujar Budi Sulistiya. ㅤㅤㅤㅤㅤㅤ

2. Kamar operasi pasien COVID-19 sudah dipindahkan ke IGD

IDN Times/Gregorius Aryodamar P

Budi menerangkan, pasien-pasien yang berada di ruangan CICU sebelumnya, telah dipindahkan ke pavilion Suhardo Kerto Husodo dan pavilun Bernis.

Begitu juga dengan kamar operasi yang digunakan untuk pasien COVID-19, sudah dipindahkan ke ruang operasi Instalasi Gawat Darurat (IGD).ㅤㅤㅤ
“Saat ini, CICU sudah bisa digunakan untuk merawat pasien non-COVID-19,’’ tegasnya lagi.

Baca Juga: Istri KASAD Beri Bantuan 26 Boks Eprokal Plus ke Tenaga Medis RSPAD

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya