TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jadi Korban Penyerangan Massa, Kapolsek Ciracas Kondisinya Membaik

Polsek Ciracas juga belum beroperasi

IDN Times/Amelinda Zaneta

Jakarta, IDN Times - Kapolsek Metro Ciracas Komisaris Polisi Agus Widartono yang menjadi korban amukan massa saat penyerangan Mapolsek Metro Ciracas pada Rabu (12/12) dini hari, kini keadaannya mulai membaik.

Penyerangan terjadi pasca-terjadi penganiayaan dua prajurit TNI di area parkir pertokoan Arundina, Ciracas, Jakarta Timur, Senin (10/12).  

Saat ini, Agus masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur.

Baca Juga: Polisi Kembali Tangkap Pengeroyok Anggota TNI di Ciracas

1. Kapolsek Ciracas sudah bisa diajak berkomunikasi

IDN Times/Amelinda Zaneta

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono membenarkan terkait membaiknya kondisi kesehatan Kapolsek Ciracas.

“(Kapolsek) masih dirawat di rumah sakit. Ya sudah bisa diajak ngobrol,” ujar Argo di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (13/12).

2. Pelaku penganiayaan Kapolsek Ciracas masih diburu polisi

IDN Times/Amelinda Zaneta

Argo mengatakan kepolisian masih mencari pelaku penganiayaan Kapolsek Ciracas, yang identitasnya hingga hari ini belum diketahui.

“Kami masih cek dulu, yang penting dirawat dulu dan sembuh dulu,” ujar dia.

3. Massa juga melukai personel kepolisian lainnya

IDN Times/Amelinda Zaneta

Sebelumnya, Argo menjelaskan dalam penyerangan Mapolsek Ciracas oleh sekelompok massa itu, selain merusak dan membakar bangunan, massa juga melukai beberapa polisi yang berada di Mapolsek.

“Iya, kapolsek Ciracas (jadi korban), (selain itu) ada dari driver-nya Kapolres, ya,” kata Argo di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (12/12).

Para korban rata-rata menderita luka lebam di bagian tubuhnya dan saat kejadian langsung dilarikan ke Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur, menjalani perawatan.

4. Polisi masih menyelidiki motif penyerangan Mapolsek Ciracas

IDN Times/Amelinda Zaneta

Argo menambahkan kepolisian masih mencari siapa dalang di balik aksi tersebut, dan mengungkap motif di balik penyerangan.

“Kita sedang lakukan penyelidikan, siapa yang melakukan ya. Kita penyelidikan,” ujar dia.

Baca Juga: Satu Terduga Pengeroyok Anggota TNI di Ciracas Ternyata Perempuan

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya