TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Targetkan 100 Wakil Rakyat di DPR, Nasdem Daftarkan 20.391 Caleg

Nasdem telah memenuhi syarat pendaftaran bacaleg

IDN Times/Fitang Budhi Adhitya

Jakarta, IDN Times - Partai Nasdem hari ini mendatangi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, guna menyerahkan berkas sejumlah bakal calon legislatif (bacaleg) yang akan berlaga pada pemilihan legislatif (Pileg) 2019.

Sejumlah kader turut hadir di antaranya Sekjen Partai Nasdem Johnny G Plate yang menjadi ketua rombongan. Selain itu, ada Wasekjen Partai Nasdem Hermawi Taslim, Bendahara Umum Partai Nasdem Ahmad Ali, Ketua Bidang Energi Partai Nasdem Kurtubi, dan Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Partai Nasdem Effendy Choirie.

1. Nasdem partai terbanyak yang mendaftarkan bacaleg

IDN Times/Fitang Budhi Adhitya

Partai Nasdem merupakan salah satu partai terbanyak yang telah mengisi data pada Sistem Informasi Pencalonan (Silon) KPU. Sebanyak 20.391 bacaleg telah berhasil didaftarkan oleh partai besutan Surya Paloh itu.

“Untuk itu sebagai data dan informasi kami serahkan Partai Nasdem mendaftar di 2.552 daerah pemilihan di Indonesia, dengan calon anggota legislatif 20.391 orang, termasuk di dalamnya 80 dapil DPR (RI) dengan calonnya 575 orang,” ujar Jonny G Plate di kantor KPU, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (16/7).

Baja Juga: Olla Ramlan Nyalon Jadi Anggota DPR, Duh Panggung Hiburan Bakal Sepi

2. Nasdem telah memenuhi syarat pendaftaran bacaleg

IDN Times/Fitang Budhi Adhitya

Jonny mengatakan Nasdem telah memenuhi Undang-Undang Pemilu yang mensyaratkan keterwakilan perempuan dengan melebihi jumlah persentase ambang batas hingga 38 persen. 

“Untuk itu kami mulai hari ini akan dengan penuh perhatian dan kesungguhan kerja sama dengan DPP Nasdem akan koordinasi dengan KPU di seluruh Indonesia, termasuk KPU RI apabila ke depannya ada kelengkapan dokumen,” terang dia.

Baca Juga: Begini Alasan Nafa Urbach Gabung Jadi Caleg Partai Nasdem

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya