TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bupati Kabupaten Morowali Utara dan Wakilnya Dipanggil KPK

Keduanya jadi saksi kasus pembangunan Gedung DPRD

Gedung KPK (IDN Times/Aryodamar)

Jakarta, IDN Times - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memanggil Bupati dan Wakil Bupati Morowali Utara, Delis Julkarson Hehi dan Djira Kendjo, Kamis (15/12/2022).

"Pemeriksaan saksi tindak pidana korupsi pekerjaan pembangunan Gedung Kantor DPRD Tahap 1 Tahun Anggaran 2016 di Pemerintahan Kabupaten Marowali Utara," ujar Juru Bicara KPK, Ali Fikri, Kamis (15/12/2022).

Baca Juga: KPK Benarkan Wakil Ketua DPRD Jatim Sahat Tua Simanjuntak Ditangkap

Baca Juga: Lengkapi Bukti, KPK Lacak CCTV di Gedung DPRD Jatim

1. Ada beberapa pihak yang juga dipanggil KPK

Juru Bicara KPK, Ali Fikri (IDN Times/Aryodamar)

Selain itu, KPK juga memanggil tiga orang lainnya. Mereka adalah Masjudin Sudin (Kepala BPKAD Morowali Utara), Ronny Tanusaputra (Penanggungjawab pekerjaan pembangunan gedung DPRD tahap I), dan Christian Hadi Candra (Kuasa Direktur PT Multi Global Konstrindo).

"Pemeriksaan dilakukan di Gedung Merah Putih KPK," ujar Ali.

Baca Juga: KPK Akui Usaha Pemberantasan Korupsi Tak Terlihat Jelas Dampaknya

2. Sejumlah saksi sudah diperiksa KPK

(IDN Times/Irfan Fathurohman)

Diketahui, KPK membenarkan sedang mengusut proyek pembangunan gedung DPRD Morowali Utara, Sulawesi Tengah. Kasus itu diambil alih KPK dari Polda Sulawesi Tengah.

Sejumlah saksi dari swasta, pemerintah kabupaten, dan DPRD Morowali Utara telah diperiksa KPK.

Meski begitu, KPK belum mengumumkan secara resmi kepada publik siapa sosok yang menjadi tersangka dalam kasus ini.

Baca Juga: Hakordia 2022, Ketua KPK Ungkap Korupsi Persoalan Mendasar Bangsa

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya