TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Saat Anies dan Ketua DPRD Menari Tortor di Paripurna HUT ke-495 DKI

Anies dan poltikus PDIP itu menari di depan penyanyi

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ketua DPRD Prasetyo Edi Marsudi menari tortor di HUT ke-495 Jakarta. (IDN Times/Aryodamar)

Jakarta, IDN Times - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Ketua DPRD, Prasetyo Edi Marsudi kompak menari tortor dalam Sidang Paripurna DPRD dalam rangka HUT ke-495 Jakarta. Saat menari, keduanya tampak didampingi dua penyanyi, yakni Dip Hapsari dan Nike Moony. 

Awalnya, kedua penyanyi itu melantunkan lagu daerah Jakarta, Kicir-Kicir. Kemudian, mereka menyanyikan lagu khas Sumatera Utara, Alusi Au.

Baca Juga: HUT ke-495 DKI, Anies: Pembangunan di Kepulauan Seribu Makin Intensif

Baca Juga: Beda Kemeriahan HUT 495 DKI dengan Acara 2 Tahun Lalu Gegara Pandemik

1. Diawali Politikus PDI Perjuangan Gilbert Simanjuntak

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ketua DPRD Prasetyo Edi Marsudi menari tortor di HUT ke-495 Jakarta. (IDN Times/Aryodamar)

Momentum tersebut diawali aksi anggota dewan dari Fraksi PDIP,  Gilbert Simanjuntak yang maju ke depan untuk menari tortor di hadapan para penyanyi itu. Bahkan, ia terlihat menyawer mereka. 

Aksi tersebut pun mengundang kehebohan berbagai pihak yang hadir di lokasi. Setelah menari, Gilbert pun kembali ke kursinya.

2. Tarian Anies dan Prasetyo dapat sambutan meriah

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan (IDN Times/Aryodamar)

Anies dan Prasetyo lantas kompak mendekati kedua penyanyi tersebut. Tak mau kalah dengan Gilbert, mereka pun langsung menari tortor. 

Melihat keduanya kompak, para anggota dewan dan jajaran Pemprov DKI beserta tamu undangan langsung berseru sembari memberikan tepuk tangan keduanya.

Baca Juga: Kemeriahan HUT Jakarta, dari PRJ hingga Transportasi Umum Gratis

Baca Juga: Peringatan HUT ke-495 DKI Dibuka, Anies Beri Nama Jakarta Hajatan 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya