TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ada Peluru Nyasar ke Gedung DPR, Perbakin Beberkan Kejanggalannya

Peluru diduga berasal dari Lapangan Tembak Senayan

IDN Times/Irfan Fathurohman

Jakarta, IDN Times - Kepala Divisi Humas Mabes Polri Inspektur Jenderal Setyo Wasisto memastikan jenis senjata yang digunakan untuk menembak ruang nomor 1601 milik anggota DPR Fraksi Gerindra Wenny Warouw dan ruangan 1313 milik anggota DPR Fraksi Golkar Bambang Heri berkaliber 9 mm.

"Saya sampaikan tadi inisialnya (penembak) I. Dia anggota Perbakin Tangsel, tentang apakah dia sudah lama atau tidak nanti akan didalami oleh penyidik," ujar Setyo di Media Center DPR RI, Jakarta, Senin (15/10).

Setyo mengatakan dua peluru yang menembus ruangan anggota DPR dipastikan berasal dari Lapangan Tembak Senayan, Jakarta.

Pantauan IDN Times di lokasi, ada dua arena yang langsung menghadap Gedung DPR. Arena jarak tembak 10 meter dan arena jarak tembak 25 meter.

Baca Juga: Polisi Periksa Diduga Pelaku Penembakan Peluru Nyasar di Gedung DPR

1. Kabid Binpres Perbakin pertanyakan pistol yang digunakan penembak

IDN Times/Irfan Fathurohman

Kabid Binpres Persatuan Menembak Sasaran dan Berburu Indonesia (Perbakin) Glenn Clifton Apfel mempertanyakan apakah mungkin pistol yang diduga digunakan penembak berinisial I dengan laras pistol Glock 17 dapat menjangkau Gedung DPR yang jarak dari Lapangan Tembak Senayan sekitar 500 meter lebih. “Kalau pistol kok jauh sekali jangkauannya,” ucap Apfel kepada IDN Times.

2. Apfel mempertanyakan konstruksi lapangan

IDN Times/Irfan Fathurohman

Apfel mengatakan dirinya belum secara detil melihat situasi dan kemungkinan dari Lapangan Tembak Senayan. Namun, ia mengatakan akan segara bertolak ke Jakarta dan melihat TKP.

Kendati demikian, Apfel masih menduga kemungkinan-kemungkinan yang terjadi atas peristiwa peluru nyasar tersebut. “Lalu apakah kelepasan tembakan atau salah konstruksi lapangan?” ujar Apfel.

Baca Juga: Peluru Nyasar di Ruang Anggota DPR, Bamsoet: Pelaku dari Perbakin

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya