TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

[CEK FAKTA] Danramil di Gresik Meninggal Usai Disuntik Vaksin COVID-19

Danramil belum pernah disuntik vaksin COVID-19

ilustrasi vaksin (ANTARA FOTO/Wahyu Putro A)

Jakarta, IDN Times - Sebuah pesan berantai yang menyebutkan Komandan Koramil (Danramil) Kebomas di Gresik, Jawa Timur, Mayor Kav Gatot Supriyono, meninggal dunia beredar di WhatsApp. Dalam pesan itu disebutkan, Mayor Gatot meninggal usai disuntik vaksin.

"Inalillahi wainalillahi roziun. Vaksin pertama Kasdim 0817 Gresik, Mayor Sugeng Riyadi tadi malam. Danramil kebumas gresik meninggal siangnya dituntik vaksin..pagi ini proses pemakaman...hati2 bahaya vaksin ini nyata," demikian tertulis dalam pesan tersebut.

Terkait hail ini, Kementerian Informasi dan Komunikasi (Kominfo) menegaskan, pesan tersebut adalah hoaks. Hal itu tertulis dalam laporan isu hoaks terkait vaksin COVID-19 yang diterbitkan Kominfo, Rabu (20/1/2021).

Baca Juga: [CEK FAKTA] Ratusan Orang Pingsan Usai Disuntik Vaksin

1. Danramil Kebomas belum pernah disuntik vaksin COVID-19

Pesan hoaks yang menyebut Danramil di Gresik meninggal usai divaksinasi. (Kominfo)

Menurut Kominfo, bedasarkan klarifikasi yang disampaikan Wakil Asops KASAD Brigjen Supriyono, Danramil Kebomas bernama Mayor Kav Gatot Supriyono. Ia belum penah mendapatkan vaksin COVID-19.

"Faktanya, Danramil Kebomas Mayor Kav Gatot Supriyono meninggal dunia dengan indikasi serangan jantung dan belum pernah divaksin," tulis Kominfo.

Kominfo melanjutkan, pada Kamis 14 Januari 2021, Mayor Gatot menjalani rapid test antigen. Hasilnya, ia negatif virus corona.

2. Kasdim 0817/Gresik sehat usai mendapatkan vaksin COVID-19

Simulasi tersebut dilaksanakan agar petugas kesehatan mengetahui proses penyuntikan vaksinasi COVID-19 yang direncanakan pada Maret 2021. ANTARA FOTO/Jojon

Terkait Kasdim 0817/Gresik Mayor Inf Sugeng Riyadi, Kominfo menyebut benar telah mendapatkan vaksin COVID-19. Mayor Sugeng merupakan satu dari tujuh orang yang mendapatkan vaksin pertama di Gresik pada Jumat, 15 Januari 2021.

Namun, hingga Minggu 17 Januari 2021, Kominfo menegaskan, Mayor Sugeng dalam keadaan sehat.

Baca Juga: Kemenkes Menduga Bupati Sleman Terpapar COVID-19 Sebelum Vaksinasi

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya