TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

BPTJ Siapkan 712 Armada Bus Jelang Natal dan Tahun Baru

Menurut BPTJ, Natal dan Tahun Baru tak akan seberat lebaran

IDN Times/Galih Persiana

Jakarta, IDN Times - Meski tak seberat momen Lebaran, Badan Pengelola Transportasi (BPTJ) Kementerian Perhubungan tetap mempersiapkan libur Natal dan Tahun Baru 2020 secara detail. Ratusan bus bakal dikerahkan untuk mengangkut penumpang.

Menurut Direktur Angkutan BPTJ Aca Mulyana, Senin kemarin, ratusan bus ini disiapkan di empat terminal yang berada di Jabodetabek.

Baca Juga: Kemenhub: Persiapan Angkutan Natal dan Tahun Baru Sudah 70 Persen

1. Ada 712 bus di Terminal Jatijajar sampai Poris Plawad

Jumpa Pers Akhir Tahun Badan Pengelola Transportasi Kementerian Perhubungan (IDN Times/Lia Hutasoit)

Direktur Angkutan BPTJ Aca Mulyana, kondisi menjelang Natal dan Tahun baru masih dalam tahap wajar. Terdapat empat terminal tipe A yang berada di bawah pengelolaan BPTJ Jabodetabek. Berikut jumlah armada bus di tiap terminal:

- Terminal Jatijajar 95
- Terminal Baranangsiang 48
- Terminal Pondok Cabe 118
- Terminal Poris Plawad 451

"Itu tadi wilayah Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Madura, Bali, maupun ke daerah Barat ke Sumatera, Lampung," kata Aca dalam Jumpa Pers Akhir Tahun di kawasan Pecenongan, Jakarta Pusat.

2. Libur akhir tahun tidak akan seberat momen lebaran

ANTARA FOTO/Aji Styawan

Dalam kesempatan yang sama Kepala BPTJ Bambang Prihartono mengatakan bahwa jelang Natal dan Tahun baru keadaannya tidak akan seberat mudik lebaran. Namun, pihaknya akan terus mengantisipasi keadaan khususnya untuk arus mudik ke arah Jawa Timur.

Baca Juga: Puncak Arus Libur Natal Diprediksi Terjadi 20-24 Desember 2019 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya