TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mahfud MD: Hakim Objektif Vonis Bharada E 1,5 Tahun Penjara

Mahfud sebut hakim lebih modern

Menko Polhukam, Mahfud MD (ANTARA FOTO/Reno Esnir)

Jakarta, IDN Times — Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD menilai hakim sudah berlaku objektif, dalam menjatuhkan hukuman 1 tahun 6 bulan penjara kepada Bharada E.

“Saya menganggap hakimnya itu betul-betul objektif, lepas dari rongrongan dari dalam dan lepas dari tekanan opini publik,” kata Mahfud di DPR, Rabu (15/2/2023).

Baca Juga: Momen Vonis Bharada E: Kuasa Hukum Bersorak, Tim LPSK Berpelukan

1. Hakim modern dalam membuat kesimpulan

Terdakwa Richard Eliezer alias Bharada E kembali menjalani persidangan dugaan pembunuhan berencana Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J pada Selasa (25/10/2022). (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Mahfud juga menilai hakim lebih modern dalam membuat kesimpulan, tak seperti zaman Belanda.

“Hakim itu bisa mengemukakan semua pendapat baik jaksa maupun pengacara maupun Sambo, ditulis semua lalu dia menyerap juga situasi di tengah masyarakat, lalu membuat kesimpulan sendiri dengan narasi yang bagus,” ujar Mahfud.

“Narasinya tidak seperti format zaman Belanda yang dipakai oleh hakim-hakim zaman dulu. Ini format modern sehingga banyak memberi informasi yang bagus kepada kita untuk dicerna dengan bagus pula,” sambung Mahfud.

2. Hukuman sepadan dengan status justice collaborator

Bharada E atau Richard Eliezer saat menjalani sidang di PN Jakarta Selatan pada Selasa (25/10/2022). (youtube.com/Liputan 6)

Selain itu, Mahfud juga menilai hukuman yang dijatuhkan oleh hakim sepadan dengan status Bharada E sebagai justice collaborator.

Dalam hal ini, Bharada E dinilai membantu pihak kepolisian mengusut kasus pembunuhan Brigadir J.

“Tadi kan jadi unsur yang dipertimbangkan nomor satu (justice collaborator) kalau nggak salah ya, kalau gak nomor satu nomor dua sebagai pihak yang mau bekerja sama, terdakwa yang mau bekerja sama itu kan, itu menurut saya bagus,” ucapnya.

Baca Juga: Justice Collaborator Bharada E Jadi Hal yang Meringankan

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya