TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Seluruh Wilayah di Luar Jawa-Bali Masuk PPKM Level 1

Kasus aktif COVID-19 di Indonesia saat ini 48 ribu

IDN Times/Teatrika Handiko Putri

Jakarta, IDN Times - Ketua Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN), Airlangga Hartarto, mengatakan, saat ini seluruh wilayah di luar Jawa dan Bali berada di Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 1. Total, ada 386 kabupaten/kota di luar Jawa-Bali yang menerapkan PPKM level 1.

"Kemudian sudah diberlakukan PPKM di luar Jawa-Bali itu dari 386 (wilayah) seluruhnya di level 1," ujar Airlangga dalam konferensi pers daring di kanal YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (23/8/2022).

Baca Juga: Data Lengkap Kasus COVID-19 di Indonesia per Senin 22 Agustus 2022

Baca Juga: Data Lengkap COVID-19 dan Vaksinasi Per 21 Agustus 2022

1. Kasus aktif di Indonesia saat ini sekitar 48 ribu

Ilustrasi Virus Corona. (IDN Times/Aditya Pratama)

Airlangga mengatakan, positivity rate mingguan kasus COVID-19 di Indonesia saat ini adalah sebesar 9 persen. Selain itu, kasus aktif COVID-19 di Indonesa berada di angka 48 ribu.

"Kasus rata-rata turun 1,94 persen," ujar dia.

Baca Juga: PPKM di Indonesia Berlanjut Hingga 29 Agustus, Seluruh Daerah Level 1 

2. Sejumlah pulau alami penurunan kasus penularan COVID-19

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat keterangan pers usai Ratas Evaluasi PPKM di Kantor Presiden, Jakarta Pusat, pada Senin (3/1/2022). (IDN Times/Teatrika Handiko Putri)

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian itu mengatakan, hampir seluruh pulau yang ada di Indonesia mengalami kasus penularan COVID-19. Menurutnya, angka penurunan secara nasional adalah sebesar 1,12 persen.

"Kemudian terkait kasus COVID-19 di Jawa-Bali, sekitar 3 ribu, luar Jawa-Bali sekitar 300 sehingga, Jawa-Bali sekitar 89 persen dan luar Jawa-Bali 10 persen," kata dia.

Baca Juga: [Cek Fakta] Vaksinasi COVID-19 di Indonesia Masuk Lima Besar Dunia? 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya