TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Viral Video Seorang Pria Ancam Menag Yaqut Pakai Samurai

Video tersebut diunggah ulang oleh Denny Sirregar

Viral seorang pria ancam Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dengan Samurai (Instagram.com/@dennysirregar)

Jakarta, IDN Times - Beredar video viral seseorang yang mengancam Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas menggunakan samurai. Ancaman itu dikeluarkan usai pernyataan Yaqut yang dianggap membandingkan suara azan dengan gonggongan anjing.

Pegiat media sosial, Denny Sirregar, turut mengunggah ulang video tersebut melalui akun Instagram-nya @dennysirregar. Denny juga menandai akun Instagram orang dalam video itu yang diduga bernama Doni Putra, @doniputra_safar. 

Namun, akun tersebut sudah hilang. "Kadrun seperti @doniputra_safar itu lucu2 ya... Perlu dilestarikan," tulis Denny seperti dikutip IDN Times, Senin (28/2/2022).

Baca Juga: Menag Banjir Kritik Usai Bandingkan Suara Azan dan Gonggongan Anjing

Baca Juga: Wamenag Yakin Menag Tak Maksud Bandingkan Suara Azan-Gonggongan Anjing

1. Pria itu minta Yaqut tak ganggu agamanya

Viral seorang pria ancam Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dengan Samurai (Instagram.com/@dennysirregar)

Melalui video tersebut, pria yang menggunakan batik itu meminta Menag Yaqut untuk tidak mengganggu agamanya. Dia kemudian mengeluarkan samurai yang ada di tangannya sembari memberi peringatan kepada Yaqut.

"Bapak Yaqut, tolong jangan usik agama kami, kalau Bapak Yaqut terus mengusik agama kami (pria itu mengeluarkan samurai)," katanya dengan muka kesal.

2. Wamenag yakin Menag tak bermaksud bandingkan suara azan dan gonggongan anjing

Wamenag Zainut Tauhid (IDN Times/Teatrika Handiko Putri)

Wakil Menteri Agama (Wamenag) Zainut Tauhid Sa'adi, meyakini pernyataan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas tak bermaksud untuk membandingkan suara azan dengan gonggongan anjing.

"Setelah saya menyimak pernyataan Beliau secara lengkap dan utuh, saya haqqul yakin, Pak Menteri Agama tidak ada niatan untuk membandingkan suara azan dengan 'gonggongan' anjing," ujar Zainut dalam keterangannya, Jumat (25/2/2022).

Zainut menerangkan, apa yang disampaikan Yaqut hanya untuk memberi penjelasan agar mudah dipahami. Sehingga, kata dia, perumpaan tersebut tidak untuk membandingkan suara azan dengan gonggongan anjing.

"Untuk hal tersebut saya mohon masyarakat dapat memahami pernyataan Beliau secara utuh, jernih dan proporsional agar tidak muncul dugaan yang tidak benar," kata dia.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya