TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

DPR Masih Tunggu Jokowi Kirim Nama Pengganti Panglima TNI

DPR targetkan fit and proper test rampung sebelum masa reses

Ilustrasi TNI. (ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat)

Jakarta, IDN Times - Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI mengaku belum menerima surat presiden (supres) terkait pergantian Hadi Tjahjanto dari posisi Panglima TNI. Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad mengaku tidak tahu kapan surpres ini dikirimkan Presiden Joko "Jokowi" Widodo.

"Saya kira sampai sore ini belum (ada supres). Saya tidak tahu nanti kapan (diberikan) tapi mestinya presiden sudah menghitung kapan waktu baiknya untuk dimasukan ke DPR," ujar Sufmi Dasco, Selasa (7/9/2021).

Baca Juga: Jelang Hadi Pensiun, Jokowi Belum Tunjuk Panglima Baru TNI 

1. Dasco yakin Jokowi sudah menghitung kapan waktu tepat mengingat ada reses DPR

(Dok. Biro Pers Kepresidenan)

Dasco mengatakan DPR akan memasuki masa reses per 8 Oktober 2021. Dia pun yakin Jokowi akan segera mengirim surpres mengenai pergantian Panglima TNI dalam waktu dekat.

"Justru itu maksud saya tentunya presiden sudah menghitung kapan waktunya presiden memasukan surat sehubungan dengan agenda DPR yang reses tanggal 7 Oktober (masa sidang terakhir) dan masuk bulan November. Saya pikir beliau sudah menghitung," kata dia.

Posisi DPR, lanjutnya, hanya menunggu surpres dari Jokowi. Politikus Gerindra ini menegaskan pengajuan nama Panglima TNI pengganti Hadi merupakan wewenang Presiden Jokowi. "Kita tinggal tunggu saja karena DPR kan tidak dalam posisi kemudian menanyakan ke presiden 'mana suratnya Pak Presiden' kan begitu," sambung Dasco.

Baca Juga: Alasan Banyak Anggota DPR Belum Lapor LHKPN: Terkendala Staf WFH 

2. Fit and proper test diperkirakan rampung sebelum reses

Presiden Joko Widodo memimpin rapat terbatas di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu (26/2/2020) (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)

Dia pun mengatakan proses pengajuan nama Panglima TNI hingga mekanisme fit and propes test di Komisi I DPR ditargetkan selesai sebelum masa reses.

"Yang biasa-biasa kan memang, kalau namanya cuma satu (nama) itu kan gak terlalu lama. Cukup 2-3 hari. Kecuali namanya lebih dari dua misalnya," kata Dasco.

Jokowi hingga kini, belum menyerahkan surat penunjukan penggantian Hadi Tjahjanto dari posisi Panglima TNI. Padahal, merujuk pada pergantian Panglima TNI yang lalu, Jokowi sudah menunjuk penggantinya tiga bulan sebelumnya.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya