TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Siap Usung Salim Segaf, PKS Buka Koalisi untuk Pilpres 2024

PKS buka komunikasi dengan semua pihak

Anggota DPR dari fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera (Istimewa)

Jakarta, IDN Times - Indonesia akan mengadakan pemilihan presiden (Pilpres) pada 2024. PKS berencana mengusung Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al-jufri dalam Pilpres 2024 nanti.

"Kalau keputusan terakhir, kami sementara menokohkan Ketua Majelis Syuro Doktor Salim Segaf Al-jufri (untuk Pilpres 2024)," kata Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera saat dihubungi, Selasa (27/7/2021).

Baca Juga: PKS: Dewas KPK Harus Tindaklanjuti Temuan Ombudsman soal TWK

Baca Juga: Relawan JokPro Akan Deklarasi Usung Jokowi-Prabowo di Pilpres 2024

1. PKS berkomunikasi dengan semua pihak untuk berkoalisi

IDN Times / Irfan Fathurohman

Mardani menjelaskan PKS berkomunikasi dengan semua kalangan untuk berkoalisi saat Pemilu 2024. Bahkan PKS tidak hanya berkomunikasi dengan partai politik saja. Namun Mardani tidak merinci sudah berkomunikasi dengan partai mana saja.

"Hingga PKS membuka komunikasi dengan semua pihak, termasuk tokoh dan partai politik karena pemilik tiket adalah partai politik. Lalu dari komunikasi tersebut kita mulai membangun kerangka, jadi PKS bukan siapanya dulu tapi sama tidak kerangkanya dalam membangun negeri," ucapnya.

Baca Juga: PPKM Level 4 Diperpanjang, PKS: Hindari Prinsip Asal Bapak Senang!

2. Ini kerangka politik PKS

Foto hanya ilustrasi/Presiden PKS Ahmad Syaikhu bersama pengurus DPP PKS. (Dok PKS)

Mardani mengatakan PKS berkeinginan membuat Indonesia bebas dari korupsi. Dia mengatakan PKS juga ingin memiliki menteri yang mampu membuat pertumbuhan ekonomi Indonesia 7 persen.

"Kalau keputusan musyawarah nasional PKS menyiapkan kadernya (Salim Segaf), tetapi dengan tetap membuka opsi berkoalisi dengan yang lain. Karena kan PKS juga cukup tiket untuk kursi, kan. Jadi 2 opsi memajukan kader dan berkomunikasi dengan yang lain tetap berjalan," kata dia.

Komunikasi, lanjutnya, masih terus dilakukan karena waktu sebelum pelaksanaan Pemilu 2024 masih panjang.

Baca Juga: Klaim Kasus COVID-19 Turun, Anies Unggah Foto Kondisi IGD RSUD di IG

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya