TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Survei SMRC: Elektabilitas Rizieq Shihab-Ahok Kalahkan Puan-Airlangga

Partai yang paling tinggi elektabilitasnya adalah PDIP

Pendiri Front Pembela Islam (FPI), Rizieq Shihab (ANTARA FOTO/Reno Esnir)

Jakarta, IDN Times - Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) merilis hasil survei terbarunya. Survei yang dilakukan pada 15-21 September 2021 ini, memperlihatkan elektabilitas 42 tokoh politik di Indonesia.

Direktur Riset SMRC Deni Irvani menjelaskan, dengan menggunakan format pertanyaan semi terbuka, dari 42 nama tokoh politik yang disodorkan kepada 981 responden yang  dipilih secara acak (multistage random sampling), Prabowo Subianto meraih elektabilitas tertinggi yakni 18,1 persen. Selanjutnya menyusul Ganjar Pranowo, mendapat dukungan 15,8 persen.

Baca Juga: Partai Buruh Ingin Usung Said Iqbal Jadi  Capres di Pilpres 2024

1. Elektabilitas Rizieq Shihab dan Ahok kalahkan Puan, Moeldoko, hingga Luhut

ANTARA/Hafidz Mubarak A

Di bawah Ganjar ada Anies Baswedan dengan elektabilitas 11,1 persen, dan Sandiaga Uno 4,8 persen.

"Nama-nama lain di bawah 4 persen, dan yang belum tahu 16,3 persen," kata Deni saat merilis hasil survei, Kamis (7/10/2021).

Seberapa besar elektabilitas para tokoh itu bila pemilihan presiden diadakan sekarang? Berikut rinciannya:

Prabowo Subianto: 18,1 persen
Ganjar Pranowo: 15,8 persen
Anies Baswedan: 11,1 persen
Sandiaga Uno: 4,8 persen
Agus Harimurti Yudhoyono (AHY): 3,6 persen
Ridwan Kamil: 3,0 persen
Megawati Soekarnoputri: 3,0 persen
Basuki T Purnama (Ahok): 2,8 persen
Tri Rismaharini: 2,3 persen
Khofifah Indar Parawansa: 2,1 persen
Susi Pudjiastuti: 1,6 persen
Habib Rizieq Shihab: 1,6 persen
Ma'ruf Amin: 1,4 persen
Gatot Nurmantyo: 1,4 persen
Hary Tanoesoedibjo: 1,1 persen
Mahfud MD: 1,1 persen
Erick Thohir: 1,0 persen
Muhaimin Iskandar: 0,8 persen
Puan Maharani: 0,8 persen
Andika Perkasa: 0,7 persen
Sri Mulyani: 0,7 persen
Bambang Soesatyo: 0,4 persen
Luhut Binsar Panjaitan: 0,4 persen
Surya Paloh: 0,3 persen
Emil Dardak: 0,3 persen
Airlangga Hartarto: 0,3 persen
Budi Gunawan: 0,3 persen
Yusril Ihza Mahendra: 0,2 persen
Mohamad Sohibul Iman: 0,2 persen
Tito Karnavian: 0,1 persen
Zulkifli Hasan: 0,1 persen
Suharso Monoarfa: 0,0 persen
Oesman Sapta Odang: 0,0 persen
Nurdin Abdullah: 0,0 persen
Muhadjir Effendy: 0,0 persen
Moeldoko: 0,0 persen
Hutomo Mandala Putra: 0,0 persen
Grace Natalie: 0,0 persen
Giring Ganesha: 0,0 persen
Diaz Faisal Malik: 0,0 persen
Bima Arya: 0,0 persen
Ahmad Ridha Sabana: 0,0 persen
Lainnya: 2,5 persen
Tidak tahu/tidak jawab: 16,3 persen

Baca Juga: Diundang Acara PAN, Ridwan Kamil Ngaku Siap Diusung Jadi Capres 2024

2. Hasil survei elektabilitas 15 tokoh: Prabowo tetap di posisi pertama, Ganjar urutan kedua

ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

SMRC juga melakukan survei dengan metode pertanyaan tertutup terkait elektabilitas 15 tokoh politik, bila pemilihan presiden dilakukan sekarang. Hasilnya, Prabowo menempati posisi pertama, dan Ganjar berada di posisi kedua. Berikut rinciannya:

Prabowo Subianto: 20,7 persen
Ganjar Pranowo: 19,0 persen
Anies Baswedan: 14,3 persen
Sandiaga Uno: 6,5 persen
Tri Rismaharini: 4,6 persen
AHY: 4,5 persen
Ridwan Kamil: 4,4 persen
Mahfud MD: 2,0 persen
Gatot Nurmantyo: 1,7 persen
Sri Mulyani: 1,5 persen
Puan Maharani: 1,4 persen
Erick Thohir: 1,0 persen
Andika Perkasa: 1,0 persen
Budi Gunawan: 0,6 persen
Airlangga Hartarto: 0,5 persen
Tidak tahu/tidak jawab: 16,3 persen

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya