TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Susi Pudjiastuti Sopiri Anies Baswedan, Ajak Keliling Pangandaran

Susi menyetir mobil pikap tanpa menggunakan AC

Eks Menteri KKP, Susi Pudjiastuti ajak Anies Baswedan berkeliling Pangandaran. (Dokumentasi Istimewa)

Jakarta, IDN Times - Ada momen menarik usai bakal capres dari koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP), Anies Baswedan usai menginap di rumah Susi Pudjiastuti. Ia mengajak Anies berkeliling di pesisir pantai Pangandaran.

Tetapi, perjalanan itu terasa spesial lantaran Susi sendiri yang menyopiri Anies. Mobil yang dipilih oleh Susi pun jenis pikap dan tak menggunakan pendingin udara atau AC. 

"Karena Pangandaran ini anginnya enak, jadinya paling pas kalau naik pikap," ungkap Susi seperti direkam dalam video di Insta Story milik Anies dan dikutip pada Selasa (25/7/2023). 

Alih-alih menggunakan pendingin udara, Susi memasang dua kipas angin kecil di bagian depan. Ia akan nyalakan bila suasana udara di Pangandaran mulai panas. Mobil pikap yang dikendarai Susi pun masih menggunakan sistem manual dan bukan matic. 

Di video itu, Susi juga menyebut bahwa ia peduli terhadap isu semakin menumpuknya sampah plastik. Oleh sebab itu, ke mana pun ia pergi ia selalu membawa botol minum. 

"Saya orang yang peduli dengan sampah plastik. Maka ke manapun saya bawa tumbler sendiri. Mau siapapun tamu yang datang," tutur mantan Menteri Kelautan dan Perikanan itu. 

Anies pun salut terhadap sikap konkrit Susi untuk mencegah semakin bertambahnya sampah plastik. 

Baca Juga: Lelucon Susi saat Ditemui Anies Baswedan: Somebody Stole the Sun

1. Susi ajak Anies ke tempat pelelangan ikan di Pangandaran

Eks Menteri KKP, Susi Pudjiastuti ajak Anies Baswedan berkeliling Pangandaran. (Dokumentasi Istimewa)

Lebih lanjut, Susi menyopiri Anies ke tempat pelelangan ikan di Pangandaran. Lokasinya berada tidak jauh dari pelabuhan. 

"Kami mau jalan ke pelabuhan yang jaraknya kurang lebih 3 kilometer dari sini. Di sana ada tempat pelelangan ikan untuk menjual ikan yang fresh yang diambil oleh nelayan saat itu juga," tutur dia. 

Sepanjang perjalanan, Susi terdengar mengisahkan perjalanan pendidikannya. Ia mengaku sudah sempat dikirim bersekolah di Yogyakarta untuk menempuh studi SMA. 

Para nelayan menyambut dengan hangat Susi dan Anies ketika tiba di lokasi. 

2. Anies sempatkan bermalam di kediaman Susi

Bakal capres Anies Baswedan dijamu menu seafood saat di kediaman Susi Pudjiastuti. (www.twitter.com/@aniesbaswedan)

Sementara, berdasarkan keterangan tertulis yang diterima oleh media, Anies sempat bermalam di kediaman pendiri maskapai Susi Air itu. Di akun media sosialnya, Anies bahkan mengunggah foto Susi secara khusus menyiapkan menu seafood untuk santap malam mereka. 

"Ketemu teman lama itu ngobrol, ngobrol, dan ngobrol. Pindah tempat, ngobrol, pindah tempat lagi, ngobrol lagi. Teman-teman begitu juga kan?" demikian cuit Anies di akun Twitternya. 

Seperti yang diketahui, Anies dan Susi sama-sama pernah menjabat menteri di periode pertama kabinet Jokowi-Jusuf Kalla. Namun, keduanya kemudian kena reshuffle.

Baca Juga: Susi Pudjiastuti Marah ke KKB: Pilot Tak Dilepas Malah Tembaki TNI

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya