15 Tahun KPK Memburu Koruptor, Sudah 1.152 yang Berhasil Ditangkap

Paling banyak anggota legislatif dan kepala daerah

Jakarta, IDN Times - Ketua KPK, Firli Bahuri mengungkapkan, selama 15 tahun memberantas korupsi, lembaga antirasuah sudah menangkap ribuan pelaku tindak pidana korupsi (Tipikor). Hal itu dia ungkapkan dalam acara Aksi Nasional Pencegahan Korupsi (ANPK) dengan tema "Praktik Baik Penerapan Manajemen Anti-Suap".

"Data dari 2004-2019, total pelaku korupsi yang ditangkap KPK itu kurang lebih 1.152. Profesinya swasta itu ada 257, nah yang tertinggi itu di kalangan legislatif, ada juga pemerintah daerah. Gubernur itu sudah 21, Bupati itu yang terlibat sudah hampir 119 orang, tambah 2 lagi kemarin (Bupati ditangkap) sudah 121," ungkap Firli seperti dilansir dari akun YouTube KPK, Rabu (26/8/2020).

1. KPK dorong BUMN jadi pelopor pencegahan korupsi

15 Tahun KPK Memburu Koruptor, Sudah 1.152 yang Berhasil DitangkapErick Thohir pastikan Bio Farma siap produksi 250 juta dosis vaksin COVID-19 per tahun di akhir tahun 2020 (Dok. Kementerian BUMN)

Firli mengatakan, para pelaku korupsi itu rata-rata terlibat kasus suap, hingga perizinan dan tata niaga. Terkait hal ini, Firli berharap semua Kementerian/Lembaga ikut terlibat memberantas korupsi.

"Apalagi di bawahnya Pak Erick (Erick Thohir). BUMN kita sasar yang kita kedepankan untuk menjadi pioneer (pelopor) dalam rangka pencegahan korupsi. Kenapa? Karena korupsi terjadi itu banyak sebab, salah satunya karena sistem," ucap Firli.

Baca Juga: Abraham Samad Minta Sidang Etik Helikopter Mewah Firli Digelar terbuka

2. Kalau sistem baik, maka tidak ada peluang untuk korupsi

15 Tahun KPK Memburu Koruptor, Sudah 1.152 yang Berhasil DitangkapKetua KPK, Firli Bahuri (IDN Times/Axel Joshua Harianja)

Firli mengatakan, Presiden Joko 'Jokowi' Widodo juga selalu mengatakan untuk memperbaiki sistem agar tak ada peluang korupsi. Firli juga menekankan, korupsi bisa terjadi karena sistem yang lemah, buruk, dan gagal.

"Makanya saya terima kasih betul teman-teman Kementerian/Lembaga yang sudah melakukan perbaikan sistem. Kalau sistem itu baik, maka tentu tidak ada peluang, tidak ada kesempatan untuk korupsi," ujarnya.

3. KPK tidak bisa bekerja sendiri untuk menyelamatkan Indonesia bebas dari korupsi

15 Tahun KPK Memburu Koruptor, Sudah 1.152 yang Berhasil DitangkapIlustrasi gedung KPK (IDN Times/Vanny El Rahman)

Firli menuturkan, semua pihak harus terlibat guna menyelamatkan Indonesia bebas dari korupsi.

"Untuk itu tidak bisa hanya KPK yang bekerja sendiri. Tidak bisa hanya melakukan penindakan sendiri, tetapi perlu bantuan dari seluruh masyarakat termasuk Kementerian/Lembaga, BUMN, BUMD, swasta. Sehingga, kita bebas dari korupsi," tutur Firli.

Baca Juga: Sewa Helikopter Mewah, MAKI: Turunkan Jabatan Firli Bahuri!

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya