Buruh Klaim Bikin Sejarah Baru Usai Demo 13 Jam

Buruh baru mau menyelesaikan unjuk rasa pukul 00.10 WIB

Jakarta, IDN Times - Massa demo buruh yang tergabung dalam Aliansi Gerakan Buruh Bersama Rakyat (GEBRAK) telah bersepakat unjuk rasa kali ini akan diakhiri pada pukul 00.10 WIB. Orator mengapresiasi seluruh buruh yang hadir. Dia menilai aksi massa kali ini luar biasa. Padahal kekuatan massa buruh baru lima persen.

"Demo kami termasuk luar biasa dan menggentarkan walaupun baru lima persen kekuatan. Jadi, ini luar biasa, demo terpanjang dan terbesar buruh selama ini. Sejarah telah dibuat malam ini," ujar Orator dari mobil komando, Kamis (10/8/2023).

Para buruh telah bersepakat akan mengakhiri aksinya pada pukul 00.10 WIB. Sebab, ada sejumlah keterbatasan.

"Karena ada beberapa hal terutama dari daerah ada keterbatasan dengan angkutan, kami tidak ingin unjuk rasa ini ada korban PHK dan sebagainya," ujarnya.

Baca Juga: Demo Buruh di Monas Akhirnya Berhenti

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya