Ribuan Personel Disiagakan Amankan Kunker Wapres ke Mimika

Wapres ke Mimika pada Selasa, 11 Juli 2023 sore

Timika, IDN Times - Ribuan personel gabungan akan disiagakan untuk melakukan pengamanan dalam kunjungan kerja Wakil Presiden (Wapres), Ma'ruf Amin, ke Mimika, Papua Tengah, pada 11 Juli 2023.

Hal tersebut disampaikan Komandan Korem (Dandrem) 172/ATW, Kolonel Inf Agus Widodo, kepada awak media usai memimpin apel gelar pasukan yang berlangsung di Hanggar Bandara Moses Kilaingin, Timika, Papua Tengah, Minggu (9/7/2023). 

"Siang hari ini, kita baru saja melaksanakan apel gelar pasukan dalam rangka pengamanan kunjungan bapak Wakil Presiden Republik Indonesia, yang nanti dalam beberapa hari ke depan akan hadir di sini," ujar Agus.

"Jumlah personel secara spesifik saya mungkin tidak bisa sebutkan, tetapi ada seribu lebih," sambungnya.

Baca Juga: Dikunjungi Wapres, RSUD Mimika Gelar Pengobatan hingga Sembako Gratis

1. Personel gabungan yang bertugas lakukan pengamanan

Ribuan Personel Disiagakan Amankan Kunker Wapres ke MimikaIlustrasi - Panglima TNI Laksamana Yudo Margono ketika menghadiri pelepasan satgas Pamtas RI-PNG Yonif 527/BY dan Yonif 407/PK. (www.instagram.com/@penkostrad)

Kolonel Inf Agus Widodo mengatakan  seribu lebih personel tersebut terdiri dari TNI-Polri, dinas terkait pada pemerintah daerah, dan pihak PT Freeport Indonesia (PTFI). 

"Seluruhnya sudah siap termasuk dari PT Freeport Indonesia juga hadir di sini. Intinya kita semua all side, dan kita semua ready. Mudah-mudahan, satu harapan, tidak ada gangguan apa pun dalam kegiatan nanti," kata dia. 

2. Titik-titik lokasi pengamanan dalam kunjungan Wapres di Mimika

Ribuan Personel Disiagakan Amankan Kunker Wapres ke MimikaDandrem 172/ATW, Kolonel Inf Agus Widodo, saat diwawancarai di Hanggar Bandara Moses Kilangin, Minggu (9/7/2023). (IDN Times/Endy Langobelen)

Ada beberapa titik pengamanan yang akan dilakukan, mulai dari lokasi objek kunjungan, hingga jalur-jalur jalan yang akan dilintasi rombongan Wapres. 

"Kita sudah mempunyai prosedur dalam pengamanan VVIP. Dalam hal ini, titik-titik atau objek yang dikunjungi sudah pasti, kemudian di perjalanan juga pasti," jelas Agus. 

"Di tiap tiap tempat juga kita ada beberapa lapis pengamanan, intinya sesuai dengan prosedur yang sudah kita miliki," imbuhnya. 

Baca Juga: Wapres Sebut Pemerintah Tak akan Bubarkan Pesantren Al Zaytun

3. Agenda kunjungan Wapres ke Mimika

Ribuan Personel Disiagakan Amankan Kunker Wapres ke MimikaWakil Presiden Republik Indonesia, K. H. Ma'ruf Amin. (IDN Times/Istimewa)

Berdasarkan informasi sementara yang dihimpun IDN Times, rombongan Ma'ruf Amin akan tiba di Mimika pada Selasa (11/7/2023) sore, dan akan ditempatkan di Rimba Papua Hotel. 

Ma'ruf Amin akan berkunjung selama tiga hari hingga Kamis (13/7/2023). Wapres beserta rombongan bakal berkunjung ke Insinstitut tambang PT. Freeport Indonesia, Rimba Golf Papua, dan RSUD Mimika. 

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya