Kisah Pilu Warga Gaza yang Ikut Aksi Bela Palestina di Bekasi

Warga Gaza berterima kasih pada rakyat Indonesia

Bekasi, IDN Times - Ribuan warga Kota Bekasi berkumpul untuk menggelar aksi damai membela Palestina di Jalan Jalan Ahmad Yani, Minggu (12/11/2023). Tidak hanya warga Bekasi, terdapat juga warga negara asing (WNA) asal Palestina. 

Sayeed Mohammad Al Musthofa, warga Gaza yang datang dalam aksi itu mengaku baru berada di Indonesia sejak sebulan terakhir. Musthofa menjelaskan, selama di Indonesia, ia tinggal bersama pamannya. 

"Saya di sini hanya bersama paman. Saya dari Gaza saat ini sudah tinggal selama satu bulan di Indonesia, (saya) berhasil untuk datang ke Indonesia," katanya kepada wartawan, Minggu (12/11/2023). 

Baca Juga: Aksi Bela Palestina, Warga Bekasi Banjiri Jalan Ahmad Yani

1. Sebanyak 40 persen korban tewas anak-anak

Kisah Pilu Warga Gaza yang Ikut Aksi Bela Palestina di BekasiPotret aksi bela Palestina di Bekasi. (IDN Times/Imam Faishal)

Musthofa bercerita, sebelum berangkat ke Indonesia, ia sempat merasakan serangan-serangan dari Israel. Kebanyakan korban tewas adalah anak-anak. 

"Sekarang di Palestina sudah banyak saudara-saudara kita yang terbunuh sekitar 11 ribuan, mereka kebanyakan dari wanita, anak-anak, dan orang tua. Bahkan sekitar 40 persen itu anak-anak, 30 persen perempuan, sisanya adalah orang tua," ungkapnya. 

Musthofa juga menyebut, hingga saat ini ia tidak mengetahui kabar dari kedua orang tuanya yang masih berada di Gaza. 

"Saya tidak tahu kabar orang tua saya di sana, wallahu'alam. Saya sama sekali tidak bisa mengetahui kondisi orang tua saat ini di Gaza," ungkapnya.

2. Musthofa bangga dengan Indonesia

Kisah Pilu Warga Gaza yang Ikut Aksi Bela Palestina di BekasiPotret aksi bela Palestina di Bekasi. (IDN Times/Imam Faishal)

Musthofa juga mengungkapkan rasa bangganya kepada bangsa Indonesia. Sebeb, hingga saat ini masyarakat Indonesia terus mendukung kemerdekaan Palestina. 

"Sebagai kaum muslimim, sudah selayaknya kita membantu menyuarakan kemerdekaan daudara kita di Palestina," lanjut Musthofa. 

Baca Juga: 7 Potret Aksi Bela Palestina saat CFD di Bekasi

3. Berterima kasih kepada rakyat Indonesia

Kisah Pilu Warga Gaza yang Ikut Aksi Bela Palestina di BekasiMassa aksi bela Palestina di Bekasi. (IDN Times/Imam Faishal)

Musthofa juga sangat berterima kasih kepada rakyat Indonesia yang selalu mendukung kemerdekaan Palestina. 

"Saya sangat cinta terhadap orang-orang Indonesia, karena Indonesia salah satu negara yang senantiasa menyuarakan peduli pada Palestina," ungkapnya. 

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya