Rumah Firli Bahuri di Jaksel Diduga Safe House Tempat Bertemu Pejabat 

Rumah Firli di Kertanegara diduga atas nama orang lain

Jakarta, IDN Times - Polda Metro Jaya menggeledah rumah diduga milik Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri di kawasan Kertanegara Nomor 46, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (26/10/2023).

Menurut sumber IDN Times, rumah tersebut diduga merupakan safe house yang biasa digunakan Firli Bahuri untuk bertemu dengan pejabat di luar kedinasan.

“Rumah No.46 di Kertanegara diduga merupakan safe house yang biasa digunakan Firli Bahuri bertemu para pejabat di luar kedinasan,” kata sumber tersebut saat dikonfirmasi IDN Times.

Baca Juga: Kasus Firli Bahuri: 3 Rumah di Bekasi Digeledah, 4 Saksi Diperiksa

1. Rumah Firli di Kertanegara tidak tercantum dalam LHKPN

Rumah Firli Bahuri di Jaksel Diduga Safe House Tempat Bertemu Pejabat Personel kepolisian melakukan pengamanan saat penggeledahan di salah satu kediaman Ketua KPK Firli Bahuri di kawasan Jalan Kertanegara, Jakarta, Kamis (26/10/2023). (ANTARA FOTO/Aprillio Akbar)

Berdasarkan data Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), safe house tersebut tidak tertera dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) Firli.

“Kepemilikannya diduga juga tercantum atas nama orang lain,” ujarnya.

2. Firli memiliki total harta Rp22,8 miliar

Rumah Firli Bahuri di Jaksel Diduga Safe House Tempat Bertemu Pejabat Ketua KPK, Firli Bahuri (IDN Times/Aryo Damar)

Dalam LHKPN yang dilaporkan 2022, Firli tercatat memiliki total harta Rp22.864.765.633 (Rp22,8) miliar.

Harta tersebut terdiri dari tanah dan bangunan:

1. Tanah dan bangunan di Bekasi Rp 1.436.500.000

2. Tanah di Kota Bandar Lampung Rp412.500.000

3. Tanah di Kota Bandar Lampung Rp412.500.000

4. Tanah di Kota Bandar Lampung Rp412.500.000

5. Tanah di Kota Bandar Lampung Rp412.500.000

6. Tanah dan bangunan di Bekasi Rp2.400.000.000

7. Tanah dan bangunan di Bekasi Rp2.727.000.000

8. Tanah dan bangunan di Bekasi Rp 2.230.000.000

Alat transportasi dan mesin:

1. Motor Honda Vario tahu  2007 Rp 2.500.000

2. Motor Yamaha N-Max 2016 Rp15.000.000

3. Mobil Toyota Venturrer 2.0 AT 2019 Rp292.000.000

4. Mobil Toyota Camry 2.5 AT 2021, Rp 593.900.000

5. Mobil Toyota LC 200 AT 2012 Rp850.000.000

3. Polisi geledah 2 rumah Firli Bahuri

Rumah Firli Bahuri di Jaksel Diduga Safe House Tempat Bertemu Pejabat Perumahan Vila Galaxy, Cluster A1-A2, RW 19 di mana Ketua KPK Firli Bahuri tinggal. (IDN Times/Imam Faishal)

Selain di Kertanegara, Polda Metro Juga menggeledah rumah pribadi Firli Bahuri di Villa Galaxy, Jaka Setia, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jawa Barat. 

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, penggeledahan itu dilakukan di dua kediaman Firli Bahuri di Jl Kertanegara Jakarta Selatan dan Perumahan Grand Galaxy, Bekasi, Jawa Barat.

"Betul. (Ada penggeledahan di dua rumah Firli Bahuri)," katanya, saat dikonfirmasi.

Lebih lanjut, Truno mengatakan, proses penggeledahan ini dilakukan sebagai bagian dari serangkaian penyidikan kasus pemerasan Syahrul Yasin Limpo (SYL).

"Intinya ini dalam rangkaian proses penyidikan untuk membuat terang suatu kasus pidana dugaan pemerasan," kata dia.

Baca Juga: Ketua KPK Firli Bahuri Kini Dikawal Ajudan Berlatar TNI

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya