Soetrisno Bachir Dikabarkan Dukung Jokowi, Ma’ruf: Terima Kasih Ya!

Apa tanggapan Ketua Umum PAN?

Jakarta, IDN Times - Ramai dikabarkan Ketua Dewan Penasihat PAN Soetrisno Bachir akan bergabung dengan tim pemenangan Jokowi, Calon Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengucapkan terima kasih.

“Terima kasih saya,” sambil tertawa setelah menghadiri konser amal di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (20/10).

1. Ma’ruf Amin sebut langkah Soetrisno berpandangan objektif

Soetrisno Bachir Dikabarkan Dukung Jokowi, Ma’ruf: Terima Kasih Ya!(Soetrisno Bachir) Kein.go.id

Meski belum dipastikan Soetrisno akan bergabung, Ma’ruf mengapresiasi jika benar adanya. Menurutnya, Soetrisno berpandangan objektif dan patut dicontoh

“Terima kasih pada mereka. Saya kira layak (Soetrisno dukung Jokowi). Artinya pandangan mereka sangat objektif, tidak subjektif. Itu patut jadi contoh,” ucap Maruf.

2. Kader PAN di daerah dukung Jokowi

Soetrisno Bachir Dikabarkan Dukung Jokowi, Ma’ruf: Terima Kasih Ya!ANTARA FOTO/Fikri Yusuf

Selain itu, diketahui ada sejumlah kader dan caleg dari PAN di daerah yang beralih mendukung Jokowi di Pilpres 2019 mendatang. Salah satunya adalah Ketua DPD PAN Pesisir Selatan Hendrajon. 

Dewan Kehormatan PAN pun hingga saat ini belum mengambil keputusan terhadap perbedaan sikap dari segelintir kadernya itu, termasuk Hendrajoni.

Baca Juga: Zulhas Angkat Bicara Soal Dukungan Yenny Wahid ke Jokowi

3. Hal itu terjadi karena mereka kecewa cawapres Prabowo bukan Zulkifli Hasan

Soetrisno Bachir Dikabarkan Dukung Jokowi, Ma’ruf: Terima Kasih Ya!IDN Times/Teatrika Handiko Putri

Sebelumnya, Sekretaris Jendral PAN Eddy Soeparno, blak-blakan dengan mengatakan bahwa ada sejumlah kader PAN merasa kecewa atas pilihan cawapres Prabowo Subianto yang ternyata bukan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.

4. Zulkifli Hasan tanggapi santai kabar dukungan ini

Soetrisno Bachir Dikabarkan Dukung Jokowi, Ma’ruf: Terima Kasih Ya!ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan menanggapi santai soal kabar dukungan Mantan Ketua Umum PAN Soetrisno Bachir kepada pasangan Jokowi-Ma'ruf.

Menurut Zulkifli Soetrisno Bachir memiliki banyak ilmu.

"Mas Tris itu kan orang Sufi, ilmunya banyak," ujar Zulkifli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, (12/9) lalu.

Zulkifli tidak menjelaskan hubungan soal Soetrisno orang Sufi dengan dukungan kepada Jokowi. Ia hanya menegaskan kembali bahwa seorang Sufi memiliki banyak ilmu.

Baca Juga: Blak-blakan, Zulkifli Hasan Bongkar "Isi Dapur" Koalisi Prabowo

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya