Anies Beri Tugas Sekda Baru Tanggulangi Krisis COVID-19 DKI Jakarta

Marullah Matali resmi menjadi Sekretaris Daerah DKI Jakarta

Jakarta, IDN Times - Gubernur Provinsi DKI Jakarta Anies Baswedan melantik Marullah Matali sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi DKI Jakarta. Anies berharap agar Marullah dapat menjalankan amanat baru sebagai pengganti Saefullah, terutama saat masa krisis di tengah pandemik COVID-19.

"Kepada Sekda yang baru dilantik, kita masih dihadapkan dengan situasi krisis kesehatan karena COVID-19. Pemprov DKI juga harus bisa mengembalikan kondisi kesehatan, perekonomian yang melemah agar kondisi sosial warga Jakarta bisa berjalan dinamis pada hari-hari ke depan," kata Anies, di Balai Kota Jakarta, pada Senin (18/1/2021).

1. Marullah geser dua nama lainnya dalam seleksi Sekda DKI Jakarta

Anies Beri Tugas Sekda Baru Tanggulangi Krisis COVID-19 DKI JakartaPelantikan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi DKI Jakarta Marullah Matali di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Senin (18/1/2021) (Dok. Humas Pemprov DKI Jakarta)

Selain itu, Anies juga meminta agar Sekda bisa memastikan koordinasi lintas lembaga pemerintahan di DKI Jakarta agar berjalan dengan baik.

Dia juga ingin Pemprov DKI Jakarta mengejar target terkait pembangunan yang sudah ada, baik di RPJMD maupun di KSD (kegiatan strategis daerah)

Hingga 11 Desember lalu, Marullah termasuk tiga nama terbaik yang lolos tahap seleksi untuk menjadi Sekda DKI. Selain Marullah, dua nama lainnya yakni Asisten Sekda Bidang Ekonomi Sri Suharti dan Wali Kota Jakarta Utara Sigit Wijatmoko.

Pemilihan ini menandakan bahwa Marullah meraih hasil penilaian tertinggi dari setiap tes yang diikutinya. 

Baca Juga: Wali Kota Jakarta Selatan Marullah Terpilih Jadi Sekda DKI

2. Anies klaim pemilihan Sekda DKI sesuai prosedur yang ada

Anies Beri Tugas Sekda Baru Tanggulangi Krisis COVID-19 DKI JakartaSekda Pemprov DKI Jakarta Marullah Matali saat ditemui awak media. ANTARA/Laily Rahmawaty

Anies menyebut bahwa proses tahap seleksi pemilihan Sekda Provinsi DKI Jakarta sudah melalui prosedur dan landasan hukum yang jelas, mulai dari mengacu pada UU ASN Tahun 2014 dan Permenpan Tahun 2014, serta PP Nomor 11 Tahun 2014 tentang Manajemen PNS, serta mengusulkan rekomendasi untuk seleksi terbuka ke KASN tentang seleksi terbuka jabatan Sekretaris Daerah.

"Perlu saya garis bawahi, mereka yang terlibat dalam proses seleksi adalah juga atas dasar Instruksi Gubernur, bahwa semua yang memiliki dan memenuhi persyaratan diwajibkan mengikuti proses seleksi menjadi Sekda Pemprov DKI Jakarta. Proses itu sudah tuntas. Alhamdulillah, hari ini adalah babak baru, satu sisi menuntaskan proses seleksi, sisi lain memulai kerja besar bersama dengan Sekda yang baru," ujarnya.

 

3. Marullah sebut jabatan sekda adalah impian tertinggi seorang pegawai Pemprov DKI

Anies Beri Tugas Sekda Baru Tanggulangi Krisis COVID-19 DKI JakartaPelantikan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi DKI Jakarta Marullah Matali di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Senin (18/1/2021) (Dok. Humas Pemprov DKI Jakarta)

Sementara, Marullah meminta dukungan masyarakat atas jabatan barunya ini. Dia mengatakan bakal mengutamakan penanganan vaksin COVID-19 di DKI Jakarta

"Kita akan memaksimalkan penanganannya terutama terkait vaksin," ujar dia kepada awak media, di Balai Kota, Senin.

Dengan mengenakan setelah jas hitam, dia mengatakan bahwa karier sebagai sekda adalah mimpi terbesar tiap pegawai. Lepas itu, Marullah hanya meminta doa untuk tugas barunya ini.

"Semua pegawai mimpi tertingginya sekda, semua pegawai bukan saya saja. Jadi, karena ini karier tertinggi, banyak orang menginginkan itu," ujarnya.

Baca Juga: Anies Lantik Marullah Matali Sebagai Sekda DKI Jakarta Sore Ini

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya