543 Pendaki Gunung Rinjani Berhasil Dievakuasi

Satu pendaki asal Makassar meninggal dunia

Jakarta, IDN Times- Tim evakuasi gabungan telah berhasil mengevakuasi 543 orang dari Gunung Rinjani, Lombok, pada Senin (30/7) sore.

Sebanyak 543 orang tersebut terdiri dari 189 wisatawan asing, 173 wisatawan lokal, 31 guide dan 150 porter.

"Semua korban yang berhasil dievakuasi dalam kondisi sehat dan selamat," kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho.

1. Hingga pagi ini proses evakuasi masih terus dilakukan

543 Pendaki Gunung Rinjani Berhasil DievakuasiANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

Proses evakuasi dilakukan terhadap 6 orang survivor dan 1 korban tewas yang masih terdapat di Gunung Rinjani. Keenam orang survivor berada di Danau Segara Anak, sementara korban tewas berada di Jembatan 1 dari Danau Segara Anak KM 10.

Tim evakuasi menggunakan helikopter Basarnas dan BNPB untuk mengevakuasi 6 orang yang ada di Danau Segara Anak. Dalam proses evakuasi tersebut, ditemukan juga 7 orang warga lokal di Gua Susu (Aik Kalaq).

Pada pukul 09.07 WITA, tim SAR mengevakuasi seluruh korban. Tiga pendaki dibawa menggunakan helikopter, sementara 3 porter dan 7 warga lokal diarahkan ke Pelawangan.

2. Satu korban tewas telah diketahui identitasnya

543 Pendaki Gunung Rinjani Berhasil DievakuasiANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

Satu korban tewas yang ditemukan diketahui bernama Muhammad Ainul Muksin, pendaki asal Makassar yang meninggal akibat tertimpa material longsor di Gunung Rinjani saat terjadi gempa bumi.

Sementara itu, tiga orang yang dievakuasi tim SAR untuk dibawa ke Sembalun telah diberikan tindakan medis. Pendaki atas nama Suharti (45) Kapusdiklat LKPP asal Cibubur, bersama dua staff Pusdiklat LKPP, Erlin Halimatussadiyah (26) dan M. Bagus Novandi (23) berada dalam kondisi sehat dan selamat.

Baca Juga: Rematch Jokowi-Prabowo Bakal Seru karena SBY Turun Gunung

3. Gempa berkekuatan 6,4 SR telah mengguncang NTB

543 Pendaki Gunung Rinjani Berhasil DievakuasiANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

Gempa bumi 6,4 SR telah terjadi di Nusa Tenggara Barat pada pukul 05.47 WITA. Akibat gempa tersebut, ratusan pendaki sempat terperangkap di Gunung Rinjani.

Namun, seperti yang dikabarkan oleh Sutopo, jumlah pengunjung Gunung Rinjani yang turun dari tanggal 29-31 Juli pukul 10.13 WITA adalah sebanyak 1.090 orang, terdiri dari 723 orang warga negara asing dan 367 orang warga negara Indonesia.

"Tidak ada korban meninggal dunia dan luka-luka dari pengunjung warga negara asing," imbuhnya.

Baca Juga: Soal AHY Jadi Cawapres, Prabowo: Why Not?

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya