Viral, Enzo Pria Keturunan Prancis Lolos Calon Prajurit Taruna TNI

Enzo menguasai lima bahasa dan pandai mengaji loh

Jakarta, IDN Times - Sosok Enzo Zenz Allie sedang menjadi perhatian publik. Pasalnya, video Enzo yang memiliki paras blasteran Prancis-Indonesia yang sedang menjalani proses seleksi taruna akademi militer ini viral di media sosial.

Selain itu, dalam video tersebut, pria keturunan Sunda-Prancis ini berbicara bahasa Prancis saat diwawancara Panglima Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.

Saat Panglima TNI mewawancarai, Enzo mengaku ingin menjadi Infanteri Komando. Ia pun dipastikan lolos sebagai calon prajurit taruna (Capratar) Akademi TNI dan akan melaksanakan pendidikan hingga Oktober 2019.

Baca Juga: Calon Pengibar Bendera Tewas, Ini Hasil Investigasi TNI

1. Enzo fasih berbicara lima bahasa

Viral, Enzo Pria Keturunan Prancis Lolos Calon Prajurit Taruna TNIInstagram/tni_angkatan_darat

Asisten Personel (Aspers) Kasad Mayjen TNI Heri Wiranto mengatakan, Enzo memiliki kemampuan Bahasa Indonesia, Bahasa Prancis, Bahasa Inggris, Bahasa Jepang, dan Bahasa Italia. Menurut Heri, kemampuan bahasa asing bukan syarat dalam penerimaan calon taruna, namun kemampuan tersebut dapat menjadi poin tambahan dalam penilaian akhir.

“Kemampuan bahasa memang tidak jadi persyaratan mutlak, namun menjadi nilai tambah bagi catar (calon taruna) dalam berkompetisi dengan yang lain. Termasuk Enzo, dinyatakan lolos untuk mengikuti pendidikan Calon Prajurit Taruna (Capratar) karena nilai memenuhi syarat,” kata dia.

2. Enzo bersyukur karena cita-citanya tercapai

Viral, Enzo Pria Keturunan Prancis Lolos Calon Prajurit Taruna TNIInstagram/tni_angkatan_darat

Dilansir dari laman resmi TNI AD tniad.mil.id, saat ditemui Kapenhumas Akmil Letkol Inf Zulnalendra, putra dari Siti Hajah Tilaria ini mengaku bersyukur karena cita-citanya tercapai.

Menurut Enzo, dia mengetahui tentang Akmil dari sang ibunda. Saat dihubungi, sang ibunda mengatakan dirinya bersyukur atas pencapaian anaknya.

‘’Saya merasa bahagia dan bersyukur kepada Allah SWT yang telah menjadikan saya sebagai Capratar. Terima kasih (mama) yang telah mengurus saya selama ini, terima kasih banyak,’’ ujar Enzo, Senin (5/8).

3. Enzo tertarik dengan TNI sejak kecil

Viral, Enzo Pria Keturunan Prancis Lolos Calon Prajurit Taruna TNIIDN Times/Teatrika Handiko Putri

Menurut sang ibu, keinginan Enzo menjadi Kopassus sudah terlihat sejak dirinya masih anak-anak. Hal itu ditunjukkan Enzo ketika kecil senang menggunakan baju tentara. Pada saat HUT TNI di Serang, Enzo juga begitu senang berfoto dengan anggota Kopassus.

“Enzo memacu diri mewujudkan cita-citanya dengan cara mengejar prestasi, di antaranya menjadi juara kedua lomba lari jarak 50 meter di Popda dan juara satu lari jarak 400 meter dan 800 meter di Kejurkab,” kata ibunda Enzo.

4. Menjadi anak yatim sejak usia 13 tahun

Viral, Enzo Pria Keturunan Prancis Lolos Calon Prajurit Taruna TNIDok.IDN Times/Istimewa

Enzo yang memiliki dua saudara perempuan dan satu saudara laki-laki ini menjadi anak yatim sejak usia 13 tahun. Menurut keterangan sang ibu, ayah Enzo meninggal karena mengalami serangan jantung.

Sejak lahir, Enzo tinggal di Prancis bersama sang ayah Jeans Paul Francois Allie. Namun, sejak sang ayah meninggal dunia, Enzo dibawa pulang ke Indonesia oleh ibunya dan melanjutkan pendidikan di Indonesia.

“Peristiwa itu, ketika kita masih tinggal di Voh, New Caledonia tahun 2012,” ujar ibunda Enzo.

5. Enzo menjadi seorang santri dan pandai mengaji

Viral, Enzo Pria Keturunan Prancis Lolos Calon Prajurit Taruna TNIInstagram/tni_angkatan_darat

Setelah kembali ke Indonesia, Enzo melanjutkan sekolah di salah satu pondok pesantren di Serang, Banten. Selain memiliki kemampuan mumpuni dalam bahasa asing, Enzo pun memiliki kemampuan mengaji. Bahkan, Komandan Jenderal Akademi TNI Laksdya TNI Aan Kurnia memuji ilmu agama Islam Enzo yang dia nilai sangat baik.

"Itu ngajinya saja saya mungkin kalah, ngajinya hebat, agamanya bagus," ujar Aan di sela upacara pembukaan pendidikan dasar kemitraan Caprabhatar Akademi TNI-Akpol Tahun 2019 di Lapangan Sapta Marga, Akademi Militer, Magelang, Selasa (6/8).

Baca Juga: Karhutla, Jokowi Perintahkan Panglima TNI-Kapolri Copot Anak Buahnya

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya