Desy Ratnasari Bersuara Soal Tiket Masuk Candi Borobudur Rp750 Ribu

Komisi X DPR berencana panggil Menparekraf Sandiaga Uno

Jakarta, IDN Times - Anggota Komisi X DPR RI Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Desy Ratnasari, angkat bicara terkait kenaikan harga tiket masuk ke Candi Borobudur. Kenaikan itu memang cukup mengejutkan karena harga tiket menyentuh Rp750 ribu.

Terkait hal ini, Desy mengaku bakal berkomunikasi dengan pemerintah daerah (Pemda) serta Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).

"Kita harus berbicara ini kan kawasan tanggung jawabnya adalah Pemda ataupun dinas pariwisata terkait. Kalau memang ini ada kenaikan nanti kita tanyakan terlebih dahulu kepada dinas melalui dirjennya di Kemenparekraf," kata Desy saat ditemui di Kantor DPP PAN, Jakarta Selatan, Minggu (5/6/2022).

1. Rencana panggil Menparekraf Sandiaga Uno

Desy Ratnasari Bersuara Soal Tiket Masuk Candi Borobudur Rp750 RibuANTARA FOTO/Anis Efizudin

Desy mengatakan bakal memanggil Menparekraf Sandiaga Uno terkait kenaikan harga tiket masuk Candi Borobudur. Namun, Komisi X DPR RI baru akan memanggil Sandiaga jika kenaikan harga tiket ini sudah menjadi masalah nasional.

Menurutnya, Pemda bakal lebih dulu mengurus masalah kenaikan harga tiket masuk tersebut.

"Kalau memang menjadi isu nasional tentu akan kami tanyakan dengan Pak Sandiaga," ujarnya

Baca Juga: Luhut Umumkan Harga Baru Tiket ke Candi Borobudur, Jadi Rp750 Ribu

2. Tiket masuk Candi Borobudur naik drastis

Desy Ratnasari Bersuara Soal Tiket Masuk Candi Borobudur Rp750 RibuIlustrasi candi. Instagram.com/candiborobudur

Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, mengatakan bakal memberlakukan tarif baru untuk bisa berkunjung ke Candi Borobudur, Jawa Tengah. Bagi turis lokal, Luhut mengenakan tarif Rp750 ribu. Sementara bagi turis mancanegara, tiket masuk dikenakan harga 100 dolar Amerika Serikat atau setara Rp1,4 juta. 

"Sementara, khusus untuk pelajar, kami berikan biaya Rp5.000 saja," ujar Luhut melalui akun media sosialnya pada Sabtu, (4/5/2022) lalu. 

Kenaikan yang dijelaskan Luhut begitu tinggi. Sebab, harga tiket Candi Borobudur jadi naik lebih dari 10 kali lipat dari harga sebelumnya, Rp50 ribu untuk wisatawan domestik.

Baca Juga: Candi Borobudur-Prambanan Bisa Dipakai untuk Acara Keagamaan Sedunia

3. Pengunjung masuk Candi Borobudur bakal dibatasi per hari

Desy Ratnasari Bersuara Soal Tiket Masuk Candi Borobudur Rp750 RibuIDN Times/Teatrika Handiko Putri

Selain menaikkan harga tiket masuk, Luhut juga berencana membatasi akses masuk ke Candi Borobudur per harinya dengan hanya boleh dikunjungi 1.200 orang. Dia mengaku kebijakan itu diterapkan untuk menjaga kelestarian sejarah dan budaya nusantara. 

"Semua turis nantinya harus menggunakan tour guide dari warga lokal di sekitar kawasan Borobudur. Kami lakukan ini demi menyerap lapangan kerja sekaligus menimbulkan sense of belonging terhadap kawasan ini," kata pria yang pernah menjabat sebagai Kepala Staf Presiden (KSP) itu.

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya