Ganjar Dinilai Punya Modal Besar Tarik Partai Lain Gabung Koalisi

Hanura nilai Ganjar merupakan bacapres kuat

Jakarta, IDN Times -  Politikus Partai Hanura, Inas Nasrullah menilai bakal calon presiden (bacapres) dari PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo memiliki modal besar menarik partai lain untuk bergabung dalam koalisi. Saat ini, partai koalisi pendukung Ganjar Pranowo yakni PDIP, PPP, Perindo dan Hanura.

"Bukankah Ganjar Pranowo diusung untuk menjadi capres oleh PDI Perjuangan yang memiliki suara terbanyak dalam pilpres yang lalu? Ganjar Pranowo punya modal besar untuk menarik minat partai lain bergabung, yakni elektabilitas yang tinggi dan sudah memenuhi PT (presidential threshold), mau apalagi?" ujar Inas dalam keterangannya, Rabu (2/8/2023).

Baca Juga: Berteman dengan Anies dan Prabowo, Ganjar Ingin Pemilu Damai

1. Hanura heran ada narasi Ganjar jadi cawapres

Ganjar Dinilai Punya Modal Besar Tarik Partai Lain Gabung KoalisiBakal Calon Presiden RI Ganjar Pranowo menghadiri pameran foto Reformasi 98 di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (13/5/2023) (IDN Times/Aryodamar)

Inas mengatakan, Ganjar merupakan bacapres kuat dengan dukungan partai koalisi yang solid. Dia merasa heran dengan munculnya narasi Ganjar menjadi calon wakil presiden.

"Apabila ada narasi yang menginginkan Ganjar Pranowo menjadi bakal cawapres dari capres lain, yang membuat narasi tersebut miskin ilmu politiknya," ujar Inas.

Baca Juga: [BREAKING] Sah! PPP Dukung Ganjar Pranowo sebagai Bacapres

2. PDIP merupakan partai pemenang Pemilu 2019

Ganjar Dinilai Punya Modal Besar Tarik Partai Lain Gabung KoalisiBendera PDI Perjuangan (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Menurutnya, Ganjar berasal dari PDI Perjuangan sebagai partai pemenang Pemilu 2019. Ketika itu, PDIP sudah memenuhi presidential threshold 20 persen.

Artinya, PDIP bisa mengusung calonnya sendiri tanpa harus berkoalisi dengan partai lain. Oleh karenanya, tidak mungkin Ganjar dijadikan cawapres di Pilpres 2024.

3. Ganjar ingin pemilu berjalan dengan damai

Ganjar Dinilai Punya Modal Besar Tarik Partai Lain Gabung KoalisiGanjar Pranowo (IDN Times/Aryodamar)

Sebelumnya, Ganjar Pranowo berharap, Pemilu 2024 berjalan dengan damai. Ganjar juga meminta kepada para relawan dan masyarakat untuk tidak saling menghujat serta menyebarkan kebencian di media sosial.

"Karena kita ingin juga pemilunya damai, aktornya bisa bertemu, bisa tersenyum, bisa bercanda, harapannya follower-nya bisa begitu sehingga tidak hoaks, tidak marah ya robot-robotnya yang dikerjakan, yang lagi nyerang itu juga bisa di-take down," ujar Ganjar, Minggu (30/7/2023).

Dalam kesempatan itu, Ganjar mengaku ingin mengedepankan perang gagasan. Sehingga, yang ditampilkan bukan kebencian antarpasangan calon.

"Perang gagasan, perang ide, perang aksi, legacy, itu yang menurut saya kenapa setiap saya bertemu sama mereka, ya pasti saya menyapa agar damai suasananya," kata dia.

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya