Jadi Juri Zayed Award 2024 di Roma, Megawati Rumuskan Nominasi

Ada 45 nominasi nominasi yang masuk

Jakarta, IDN Times - Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri saat ini sedang berada di Roma, Italia. Megawati menjadi juri Zayed Award untuk Persaudaraan Manusia atau Zayed Award for Human Fraternity 2024

Megawati menjadi juri bersama Prefek Emeritus Tahta Suci Dikasteri Gereja Oriental, Kardinal Leonardo Sandri; Sekjen Konferensi PBB mengenai Perdagangan dan Pembangunan (UNCTAD), Rebeca Grynspan Mayufis; Ketua Komisi Amerika Serikat untuk Kebebasan Beragama Internasional, Rabbi Abraham Cooper; mantan direktur jenderal UNESCO dan mantan menteri Bulgaria, Irina Bokova; serta Sekjen Zayed Award, Mohamed Abdelsalam.

Baca Juga: Megawati Terbang ke Roma, Jadi Juri Zayed Award 2024

1. Megawati ikut rumuskan nominasi pemenang

Jadi Juri Zayed Award 2024 di Roma, Megawati Rumuskan NominasiPresiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri menjadi juri Zayed Award untuk Persaudaraan Manusia atau Zayed Award for Human Fraternity 2024 (dok. PDIP)

Dalam penjurian itu, Megawati ikut merumuskan nominasi pemenang kategori individu dan organisasi. Ketua Umum PDIP itu menjelaskan, latar belakang individu nominasi menjadi perhatian penting para juri.

“Alhamdulillah, ternyata apa yang saya nominasikan banyak juga yang sama. Karena kita mendapatkan latar belakang mereka masing-masing,” ujar Megawati dalam keterangannya.

2. Ada 45 nominasi nominasi yang masuk

Jadi Juri Zayed Award 2024 di Roma, Megawati Rumuskan NominasiPresiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri menjadi juri Zayed Award untuk Persaudaraan Manusia atau Zayed Award for Human Fraternity 2024 (dok. PDIP)

Megawati menerangkan, ada 45 nama nominiasi yang masuk. Nama-nama tersebut terus digodok dewan juri.

“Mengambil dari segitu banyak sekitar 45 orang yang akan dinominasikan, dan di dalam diskusi kami, tadi dikrucutkan dari lima kelompok, menjadi menjadi lima orang tiap kelompok,” kata dia.

Baca Juga: Hasto Sebut Megawati Tak Bisa Hadir Langsung Debat Perdana Capres

3. Puncak pengumuman pemenang digelar pada 4 Februari 2023

Jadi Juri Zayed Award 2024 di Roma, Megawati Rumuskan NominasiPresiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri menjadi juri Zayed Award untuk Persaudaraan Manusia atau Zayed Award for Human Fraternity 2024 (dok. PDIP)

Putri sulung Presiden pertama RI Sukarno itu menerangkan, puncak pengumuman Zayed Award 2024 akan digelar di Abu Dhabi pada 4 Februari 2023.

“Nanti lanjut lagi diskusinya untuk lebih mengerucutkan nanti yang akan diumumkan Insyaallah di Abu Dhabi, itu hanya ada dua (pemenang). Satu adalah perorangan, satu adalah organisasi,” imbuh Megawati.

Selama di Roma, Megawati turut didamping Ketua DPP PDIP Bidang Hukum Yasonna Laoly dan Ketua DPP PDIP Bidang Luar Negeri, Ahmad Basarah dan Zuhairi Misrawi.

 

Baca berita terbaru terkait Pemilu 2024, Pilpres 2024, Pilkada 2024, Pileg 2024 di Gen Z Memilih IDN Times. Jangan lupa sampaikan pertanyaanmu di kanal Tanya Jawab, ada hadiah uang tunai tiap bulan untuk 10 pemenang.

https://www.youtube.com/embed/ZedyW9SlrPY

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya