Presiden dan Wapres Akan Salat Idul Fitri 1445 H di Masjid Istiqlal

Istana juga akan menggelar open house

Jakarta, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin dijadwalkan melaksanakan salat Idul Fitri 1445 Hijriah di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat.

"Rencananya Bapak Presiden dan ibu, begitu juga Bapak Wapres dan ibu serta para pejabat dan dubes akan salat id di Istiqlal, kami telah bersiap diri, telah melakukan pengecekan di lapangan supaya salat id bisa dilakukan dengan baik, aman, nyaman dan penuh kekhusyukan," ujar Kepala Biro Protokol Sekretariat Presiden, Yusuf Permana, di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (9/4/2024).

Yusuf memperkirakan, sejumlah menteri, kepala lembaga negara, duta besar negara sahabat juga akan melaksanakan salat Idul Fitri di Masjid Istiqlal.

Baca Juga: Istana Persilakan Megawati dan SBY Hadir di Open House Bareng Jokowi

1. Istana gelar open house

Presiden dan Wapres Akan Salat Idul Fitri 1445 H di Masjid IstiqlalKepala Biro Protokol Sekretariat Presiden, Yusuf Permana (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Yusuf menjelaskan, Istana Kepresidenan menggelar acara open house di Idul Fitri 1445 Hijriah. Acara akan digelar pada Rabu (10/4/2024), pukul 09.00 WIB.

Dalam acara tersebut, Istana tidak menyediakan undangan khusus. Oleh karena itu, Istana mempersilakan pejabat negara ataupun masyarakat yang ingin datang ke open house bersama Presiden Joko "Jokowi" Widodo.

Selain itu, Istana mempersilakan apabila Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri dan Presiden ke-6 RI Soesilo Bambang Yudhoyono (SBY) jika ingin hadir dalam acara open house bersama Presiden Jokowi.

"Untuk open house tahun ini dari Sekretariat Presiden pada dasarnya kita tidak menyiapkan undangan, karena ini adalah sebuah acara saling maaf memaafkan, silakan bagi para mantan pejabat, para mantan VVIP, mantan presiden dan wakil presiden, mantan menteri, jika ingin datang berkenan hadir," kata Yusuf.

Baca Juga: Prabowo Disebut Tak Akan Raih 58 Persen Suara Tanpa Bansos dan Jokowi

2. Istana akan siapkan pelayanan apabila ada tamu VVIP yang hadir

Presiden dan Wapres Akan Salat Idul Fitri 1445 H di Masjid IstiqlalIstana Merdeka, Jakarta (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Yusuf mengatakan, Istana juga akan menyiapkan pelayanan terbaik apabila ada tamu VVIP yang ingin hadir. Menurutnya, ini merupakan acara kali pertama open house digelar di Istana setelah masa pandemik COVID-19 selesai.

"Jadi, sekali lagi kami sampaikan kami tdk mengeluarkan undangan, silakan saja kami terbuka jika ingin hadir untuk open house bersama presiden dan ibu negara, wakil presiden dan istri wakil presiden," ucap dia.

Yusuf menjelaskan, apabila Megawati dan SBY hadir, Sekretariat Presiden akan menyediakan pintu khusus.

"Kita siapkan pintu masuk khusus, kemudian kita treatment khusus agar kita semua bisa dalam rangka lebaran ini sama-sama menghormati yang senior," kata dia.

Baca Juga: Mau ke Open House Istana Bertemu Jokowi? Begini Syaratnya

3. Masyarakat juga akan dilayani dengan baik

Presiden dan Wapres Akan Salat Idul Fitri 1445 H di Masjid IstiqlalIstana Negara, Jakarta (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Menurutnya, Istana juga akan memberikan pelayanan yang baik untuk masyarakat. Sehingga, semua pihak dapat merasa nyaman di acara open house.

"Semuanya kita layani dengan sebaik-baiknya untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi tamu presiden dan tamu ibu negara yang datang ke Istana dalam rangka silaturahim, Idul Fitri 1445 Hijriah," imbuhnya.

Topik:

  • Dheri Agriesta

Berita Terkini Lainnya