Petugas PPSU Bersihkan Sampah yang Dibuang Warga ke Empang Cilincing

Empang seluas dua ribu meter persegi dipenuhi sampah

Jakarta, IDN Times - Petugas Penanggulangan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) beserta Satuan Pelaksana (Satpel) Lingkungan Hidup Cilincing telah membersihkan urukan sampah salah satu empang di Jalan Sungai Tirem, Marunda, Cilincing, Jakarta Utara.

"Pastinya petugas kami PPSU dan Satpel Lingkungan Hidup Kecamatan Cilincing setiap harinya akan membantu warga membersihkan lingkungan tersebut," kata Lurah Marunda, Agung Dian Cahyono, dalam keterangan tertulis, Kamis (12/1/2023).

Sebelumnya, empang tersebut dipenuhi sampah karena warga di wilayah itu sengaja membuang sampah ke sana.

Baca Juga: Warga Cilincing Sengaja Buang Sampah ke Empang untuk Jadi Bahan Uruk

1. Warga sengaja membuang sampah di empang dengan dalih bahan uruk

Petugas PPSU Bersihkan Sampah yang Dibuang Warga ke Empang CilincingEmpang di Cilincing sengaja dijadikan bahan uruk (dok.pribadi)

Agung menyebut, warga sekitar sengaja membuang sampah di empang tersebut dengan dalih dapat dijadikan bahan uruk. Namun, ia menilai, hal itu tidak dapat dibenarkan sehingga empang harus dibersihkan.

"Jadi lahan (empang) itu milik warga yang telah dijual namun dibiarkan begitu saja. Warga membuang sampah di sana karena beralasan menjadi bahan uruk empang tersebut. Itu tidak dibenarkan," kata Agung.

Baca Juga: Camat Cilincing: Warga Tak Boleh Menguruk Lahan Gunakan Sampah Lagi

2. Ada sejumlah upaya yang dilakukan demi menjaga kebersihan

Petugas PPSU Bersihkan Sampah yang Dibuang Warga ke Empang CilincingSpanduk imbauan jangan buang sampah di empang Cilincing (dok. Humas Pemkot Jakut)

Kemudian, dia juga memastikan bahwa pihaknya telah menyediakan gerobak sampah untuk mengakomodir sampah warga setelah empang dibersihkan pada pekan lalu.

Bahkan, sejumlah spanduk imbauan menjaga kebersihan juga telah dibentangkan di sejumlah titik. Hal ini bertujuan agar warga tidak lagi membuang sampah ke lokasi tersebut.

Baca Juga: Pemprov DKI Jakarta akan Terapkan Jalan Berbayar 25 Ruas, Ini Daftarnya

3. Camat Cilincing berharap warga tidak menguruk lahan menggunakan sampah lagi

Petugas PPSU Bersihkan Sampah yang Dibuang Warga ke Empang CilincingImbauan menjaga kebersihan di Cilincing, Jakarta Utara (dok. Pribadi)

Sementara itu, Camat Cilincing, Anita Permatasari, mengatakan, kasus tersebut setidaknya menjadi pelajaran warga untuk tidak menguruk lahan menggunakan sampah.

Sebaliknya, warga diminta untuk tertib membuang sampah di lokasi yang sudah disiapkan. 

"Bagi warga lainnya, khususnya warga Cilincing kami imbau untuk tidak memanfaatkan sampah sebagai bahan uruk lahan. Itu tentunya tidak baik karena menyebabkan pencemaran lingkungan," ucap Anita.

Baca Juga: Jadi Kota Berketahanan, Ini Upaya DKI Jakarta Hadapi Perubahan Iklim

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya