Akibat Senggolan Kendaraan, Prajurit TNI Dikeroyok 8 Orang di Jaktim

Empat pelaku pengeroyokan sudah dibawa ke polisi

Jakarta, IDN Times - Seorang prajurit TNI berinisial Sersan Mayor SP menjadi korban pengeroyokan di area Pondok Ranggon, Jakarta Timur, Senin (9/10/2023). Pelaku pengeroyokan diduga delapan orang. Dari dokumentasi yang beredar terlihat, Serma SP mengalami luka-luka di bagian wajah dan telinga. 

Kepala Pusat Penerangan TNI, Julius Widjojono, mengatakan pengeroyokan tersebut bermula ketika Serma SP melintas di tanjakan depan Pesantren Alharomain Ganceng dengan menggunakan mobil pikup. Ketika berada di tanjakan, satu unit sepeda motor yang berada di depannya mogok. 

"Akibatnya, mobil pikup Carry yang berada di depan kendaraan Serma SP berhenti mendadak. Kemudian Serma SP yang berada di belakang pikap Carry juga berhenti mendadak," ujar Julius, dalam keterangan tertulis yang dikutip Rabu (11/10/2023). 

"Karena berhenti mendadak, kejadian ini mengakibatkan satu unit sepeda motor Beat di belakang mobil Serma SP menabrak bagian belakang pikup," sambungnya.

Alhasil, pengemudi sepeda motor Beat menuntut ganti rugi kepada Serma SP. Kejadian tersebut menimbulkan perdebatan. 

Pengendara sepeda motor Beat lalu menghubungi rekan-rekannya. Beberapa menit kemudian datanglah sekitar delapan orang. 

"Mereka ikut cekcok dan disertai pengambilan kunci mobil Serma SP secara paksa. Mereka bahkan memukul Serma SP," katanya.

1. Serma SP sempat hubungi Komandan Kompi C untuk dibantu

Akibat Senggolan Kendaraan, Prajurit TNI Dikeroyok 8 Orang di JaktimSersan Mayor SP usai dikeroyok oleh 8 orang. (Dokumentasi Istimewa)

Sementara, lantaran kalah jumlah dan dikhawatirkan bisa membahayakan keselamatan, Serma SP sempat menghubungi Komandan Kompi C. Sang komandan akhirnya datang bersama 10 orang dan mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP). 

"Komandan Kompi C akhirnya berhasil mengamankan korban atas nama Serma SP, dan pelaku pengeroyokan sebanyak empat orang. Sisa pelaku lainnya berhasil melarikan diri," kata Julius. 

Baca Juga: Panglima TNI Kawal Kasus Anggota Paspampres Bunuh Warga Aceh

2. Pelaku pengeroyokan dibawa ke Polsek Cipayung

Akibat Senggolan Kendaraan, Prajurit TNI Dikeroyok 8 Orang di Jaktim(Ilustrasi pengeroyokan) IDN Times/Sukma Shakti

Julius mengatakan empat pelaku yang diamankan berinisial HL, SK, KK dan JKM. Mereka dibawa Pakorkam Mabes TNI ke Polsek Cipayung. 

"Kemudian pelaku diarahkan untuk diproses di Polres Jakarta Timur," tutur dia. 

Mabes TNI juga menyerahkan sejumlah barang bukti antara lain dua unit ponsel merek Oppo, dua unit ponsel merek Samsung dan satu unit sepeda motor Beat dengan nomor polisi B 5004 TLR. 

3. Serma SP sudah dibawa ke rumah sakit untuk visum

Akibat Senggolan Kendaraan, Prajurit TNI Dikeroyok 8 Orang di JaktimIlustrasi rumah sakit (ANTARA FOTO/Basri Marzuki)

Usai dikeroyok, Serma SP dibawa ke RS Moh Ridwan Meuraksa di Pinang Ranti, Makasar, Jakarta Timur. Ia dibawa ke rumah sakit untuk pemeriksaan lebih lanjut sekaligus menjalani visum.

Namun, hasil visum belum keluar. Sementara, keempat warga sipil yang mengeroyok Serma SP langsung dibawa ke Polres Metro Jakarta Timur.

https://www.youtube.com/embed/MZVew0O-sFQ

Baca Juga: Kronologi Kasus Pembunuhan Warga Aceh oleh Paspampres Diawali Penculikan

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya