Anggota DPR Sidak ke Meikarta, Minta Manajemen Selesaikan Kewajiban

Lippo berjanji 2.200 apartemen bisa diserahkan pada 2023

Jakarta, IDN Times - Belasan anggota DPR lintas komisi melakukan sidak ke lokasi pembangunan mega proyek Meikarta di Kecamatan Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi, Selasa (14/2/2023).

Mereka turun gunung usai sehari sebelumnya memanggil petinggi PT Lippo Cikarang, Tbk menghadiri Rapat Dengar Pendapat dan Umum (RDPU) di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat. Rombongan dari Komisi III, V, VI dan XI itu dipimpin langsung oleh Wakil Ketua DPR, Sufmi Dasco Ahmad. 

Sidak dimulai dari kunjungan ke kawasan CBD Orange County. Mereka lalu melihat lanskap proyek distrik lain dari rooftop tower di Orange County tersebut. 

Rombongan anggota parlemen itu disambut langsung oleh Presiden Direktur PT Lippo Cikarang, Ketut Budi Wijaya dan CEO PT Mahkota Sentosa Utama (MSU), Indra Azwar. Dasco, Indra, dan Budi terlihat sempat berdiskusi di depan maket proyek Meikarta. 

Dari tampilan dokumentasi yang ditunjukkan oleh DPR, terlihat sejumlah bangunan di distrik dua masih ada yang berupa rangka dan belum selesai dibangun. Apartemen yang digadang-gadang harganya cukup murah itu hanya dibangun di distrik satu dan dua. 

Anggota DPR sempat diajak mengunjungi salah satu unit yang memiliki luas 73 meter persegi. Unit itu dilengkapi dua kamar tidur dan dijual dengan harga Rp500 juta. 

Kepada media yang ikut mendampingi sidak, Dasco menyebut, pihaknya 'turun gunung' lantaran pada pekan lalu sempat menerima sejumlah konsumen Meikarta yang mengeluhkan unitnya belum juga rampung dari waktu yang ditentukan. 

"Kami dari DPR lintas komisi mengunjungi Meikarta ini karena ada keluhan dari konsumen ke beberapa komisi yang akhirnya kami terima. Kami sudah berkunjung untuk mengecek fakta lapangan, pihak manajemen sudah kami ajak berdialog sehingga apa yang dikeluhkan oleh konsumen sudah diakomodir oleh manajemen," ujar Dasco di Cikarang. 

Ia juga menyebut, komisi terkait di parlemen bakal ikut mengawal proses pembangunan dan serah terima unit apartemen.

"Kami juga bakal memberikan pendampingan kepada konsumen yang sudah membeli agar haknya dapat terpenuhi," tutur politisi dari Partai Gerindra itu. 

Lalu, bagaimana nasib 130 konsumen yang menuntut agar dananya dikembalikan?

Baca Juga: Bos Lippo Karawaci John Riady Bakal Dipanggil DPR soal Meikarta

1. Pengembang Meikarta tolak opsi refund, tawarkan solusi titip jual unit apartemen

Anggota DPR Sidak ke Meikarta, Minta Manajemen Selesaikan Kewajiban(Proyek pembangunan Meikarta di Cikarang) IDN Times/Santi Dewi

Lebih lanjut, Dasco mengatakan, manajemen tak menawarkan opsi pengembalian dana (refund) bagi konsumen yang telah membeli unit di Meikarta. Lippo Cikarang selaku manajemen justru menawarkan opsi titip jual. 

"Manajemen mengambil kebijakan bagi 130 konsumen yang ingin meminta dananya kembali dalam proses titip jual melalui manajemen. Tadi, saya sudah sempat menanyakan berapa lama proses itu, manajemen mengatakan dari arus supply dan demand itu paling lama 4 minggu atau 1 bulan (permasalahan) bagi 130-an (konsumen) sudah selesai," kata Dasco. 

Ia berharap, keluhan yang disampaikan oleh konsumen bisa mereda dan menemukan titik terang. Dasco juga berharap agar peristiwa serupa tidak kembali berulang dan apa yang telah dikeluarkan oleh konsumen tetap terjaga.

Ia memastikan, DPR akan ikut memantau proses kelancaran pembangunan dan serah terima unit. 

Baca Juga: KPK Duga Anggota DPRD Dibiayai Liburan ke Luar Negeri dari Meikarta

2. Lippo Cikarang targetkan 2.200 unit diserahkan ke konsumen pada 2023

Anggota DPR Sidak ke Meikarta, Minta Manajemen Selesaikan KewajibanWakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad memimpin sidak ke lokasi proyek pembangunan Meikarta di Cikarang pada Selasa, 14 Januari 2023. (Dokumentasi DPR)

Sementara, Presiden Direktur PT Lippo Cikarang, Ketut Budi Wijaya, mengakui pihaknya menargetkan pada 2023 akan ada 2.200 unit apartemen yang diserahkan ke konsumen.

"Kami harapkan 2.200 unit bisa selesai dalam tahun ini," ujar Budi kepada media. 

Ia mengatakan, saat ini ada 7 blok yang sedang dibangun dan 14 tower. Rata-rata 75 persen unit apartemen di masing-masing tower, diklaim oleh Budi sudah diserahkan ke konsumen. 

"Jadi, masih terus dikerjakan. Itu kan terus berlanjut dan akan diserahkan. Jadi, pembangunan di kami bukan diselesaikan semua (unitnya) lalu diserahkan, bukan begitu. Begitu ada unit yang selesai maka langsung diserahkan," kata dia. 

Baca Juga: Pemerintah Soroti Kasus Meikarta, Mau Bikin Skema Penjaminan

3. Tujuh tower di Meikarta diklaim sudah dihuni oleh konsumen

Anggota DPR Sidak ke Meikarta, Minta Manajemen Selesaikan KewajibanWakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad memimpin sidak ke lokasi proyek pembangunan Meikarta di Cikarang pada Selasa, 14 Januari 2023. (Dokumentasi DPR)

Lebih lanjut, Budi menyebut, saat ini dari 14 tower, sebanyak 7 tower telah dihuni. Rata-rata tingkat huniannya mencapai 40 persen. 

"Harga yang sudah dihuni bervariasi ada Rp280 jutaan, ada yang Rp400 juta, ada yang Rp500 juta," ujarnya. 

Ia mengatakan, harga unit yang baru diserahkan tidak ada perubahan meski proses penyerahan unit apartemen ada yang molor dari tenggat waktu yang telah ditetapkan.

"Di Distrik 2 masih akan dibangun 9 tower lagi," kata dia. 

Baca Juga: Meikarta Buka Suara Usai Didemo Konsumen: Penyerahan Unit Bertahap

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya