Gemas! 5 Potret Jokowi Nikmati Hari Pertama 2022 Sama Ethes dan Sedah

Jan Ethes sudah fasih sebut nama-nama pemimpin dunia

Jakarta, IDN Times - Menghabiskan waktu dengan keluarga menjadi momen yang selalu dinanti oleh setiap pemimpin negara, termasuk Presiden Joko "Jokowi" Widodo. Pekan pertama di tahun 2022, Jokowi memilih menghabiskan waktu dengan dua cucu kesayangan, Jan Ethes Srinarendra dan Sedah Mirah Nasution.

Ethes merupakan cucu laki-laki pertama Jokowi dari putra sulungnya, Gibran Rakabumi Raka dengan Selvi Ananda. Sedangkan Sedah adalah cucu kedua dari pernikahan Kahiyang Ayu dengan Bobby Nasution. Ethes kini diketahui telah berusia lima tahun dan Sedah memasuki umur tiga tahun.

Jokowi memilih menghabiskan momen pergantian tahun di Istana Bogor. Ia seolah-olah ingin mengirimkan pesan ke publik bahwa sang Presiden jadi contoh menghindari ke luar negeri di tengah pandemik COVID-19. 

Momen kebersamaan Jokowi dengan kedua cucunya itu diabadikan dan diunggah ke YouTube Sekretariat Presiden. Meski baru diunggah pada hari ini, Minggu (2/1/2022), tetapi video itu telah ditonton hampir 70 ribu views. Sebanyak 414 komentar juga tertulis untuk video itu. 

Publik yang menyaksikan langsung momen itu tak lupa melambaikan tangan ke arah keluarga RI 1. Sedah dan Ethes yang akur bergandengan tangan terlihat ikut melambaikan tangan ke arah warga. 

Ethes yang kerap menyapa Jokowi dengan sebutan "Mbah Owi" terlihat mengenakan masker berwarna biru. Sedangkan Sedah, belum mengenakan masker karena diduga masih terlalu kecil. 

Momen menarik lainnya ditunjukkan ketika Ethes ditanya nama-nama pemimpin dunia. Bocah tersebut hafal di luar kepala nama-nama mereka. "Mas Ethes, nama Presiden pertama Indonesia, siapa namanya?" ujar penanya yang merekam video. 

"Bung (K)arno," kata Ethes.

"Kemudian, Panglima Besar TNI, tahu gak?" pertanyaan selanjutnya meluncur.

"Pak Dirman," tutur Ethes.

"Presiden Amerika?" kata si penanya.

"Joe Biden," ungkap Ethes.

"Lalu, kalau Presiden Rusia?"

"Putin," katanya lagi.

Berikut lima potret menggemaskan Ethes dan Sedah yang mulai lincah mengimbangi gerak Jokowi:

1. Akur! Jan Ethes dan Sedah Mirah bergandengan tangan dan melambai ke arah warga yang melihat mereka di Kebun Raya Bogor

Gemas! 5 Potret Jokowi Nikmati Hari Pertama 2022 Sama Ethes dan SedahPresiden Joko "Jokowi" Widodo bersama dua cucu, Jan Ethes dan Sedah Mirah di Istana Bogor pada 1 Januari 2022 (Tangkapan layar YouTube Sekretariat Presiden)

Baca Juga: Jokowi Habiskan Malam Tahun Baru Bersama Cucu di Bogor

2. Presiden Jokowi menggandeng dua cucunya dan melambai ke arah warga

Gemas! 5 Potret Jokowi Nikmati Hari Pertama 2022 Sama Ethes dan SedahPresiden Joko "Jokowi" Widodo bersama dua cucu, Jan Ethes dan Sedah Mirah di Istana Bogor pada 1 Januari 2022 (Tangkapan layar YouTube Sekretariat Presiden)

3. Jan Ethes bantu Mbah Owi beri makan ke rusa-rusa di Istana Bogor

Gemas! 5 Potret Jokowi Nikmati Hari Pertama 2022 Sama Ethes dan SedahPresiden Joko "Jokowi" Widodo bersama dua cucu, Jan Ethes dan Sedah Mirah di Istana Bogor pada 1 Januari 2022 (Tangkapan layar YouTube Sekretariat Presiden)

4. Jan Ethes fasih sebut nama Presiden pertama Indonesia hingga Presiden China

Gemas! 5 Potret Jokowi Nikmati Hari Pertama 2022 Sama Ethes dan SedahPresiden Joko "Jokowi" Widodo ketika bersama cucu pertama laki-lakinya, Jan Ethes Srinarendra di Istana Bogor (Tangkapan layar YouTube Sekretariat Presiden)

5. Jan Ethes sudah bisa temani Mbah Owi bersepeda keliling Istana Bogor

Gemas! 5 Potret Jokowi Nikmati Hari Pertama 2022 Sama Ethes dan SedahPresiden Joko "Jokowi" Widodo bersama cucu pertama, Jan Ethes di Istana Bogor pada 1 Januari 2022 (Tangkapan layar YouTube Sekretariat Presiden)

Baca Juga: Dari SBY hingga Jokowi, Ini Arti di Balik Nama Jawa Cucu Presiden RI

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya