Kenang Rizal Ramli, Mahfud MD: Dia Teman Debat dan Berjuang Saya

Rizal-Mahfud sering debat di media sosial

Jakarta, IDN Times - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD, ikut berduka atas meninggalnya mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Rizal Ramli. Mahfud menyebut Rizal sebagai teman debat dan berjuang.

Ia mengatakan, dirinya dan Rizal Ramli memiliki hak-hak yang diperjuangkan meski diakuinya tak semua pandangannya sejalan. 

"Dia teman berdebat saya, tetapi juga teman satu perjuangan. Dalam hal-hal yang sama, kami gigih. Namun ada kalanya dalam hal-hal berbeda kami berdebat," ujar Mahfud dalam keterangan tertulis, Rabu (3/1/2024). 

"Mudah-mudahan Anda mendapat surga-Nya, insyaallah," kata dia. 

Baca Juga: Mulai Gunakan TikTok, Mahfud: Saya Tak Ikuti Anies

1. Mahfud pernah geram karena ucapannya dipelintir oleh Rizal Ramli

Kenang Rizal Ramli, Mahfud MD: Dia Teman Debat dan Berjuang Saya(Ahli ekonomi Rizal Ramli) www.instagram.com/@rizalramli.official

Salah satu momen Mahfud pernah jengkel kepada Rizal terjadi pada Januari 2023 lalu. Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) itu bahkan menyebut Rizal sebagai orang yang bodoh dan ngawur karena memelintir pernyataannya pada 2012 lalu. 

Pernyataan Mahfud yang paling dikenal, yakni saat ia menyebut malaikat pun bisa berubah menjadi iblis ketika masuk ke dalam sistem. Kalimat itu diucapkan Mahfud ketika hadir di program Indonesia Lawyer's Club pada Oktober 2019. Video berisi pernyataan Mahfud itu dipotong dan beredar tanpa konteks.

"Ternyata Rizal Ramli ini makin ngawur dan bodoh. Tunjukkan, kapan saya bilang bahwa setiap orang yang masuk ke kekuasaan menjadi iblis. Goblok lah pernyataan tersebut! Kapan dan di mana saya bilang begitu? Ayo! Saya bilangnya bukan begitu lah tapi begini," cuit Mahfud di akun Twitter-nya, dikutip 5 Januari 2023 lalu. 

Mahfud menulis pernyataan itu sebagai respons cuitan Rizal soal berita Mahfud yang menjawab pertanyaan media tentang Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) Cipta Kerja.

"Lho, ada malaikat ganti baju jadi iblis hanya karena perbedaan posisi di dalam versus di luar pemerintahan doang. Pantes hukum jadi kacau," cuit Rizal pada Rabu (4/1/2023). 

Sorotan ke arah pemerintahan Presiden Joko "Jokowi" Widodo semakin kencang lantaran Perppu Nomor 2 Tahun 2022 mengenai Cipta Kerja justru dirilis pada hari kerja terakhir 2022.

Padahal, Mahkamah Konstitusi (MK) pada 2021 memerintahkan pemerintah dan DPR untuk memperbaiki UU Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja lantaran dinyatakan inkonstitusional bersyarat. 

Baca Juga: Meski Debat di Medsos, Mahfud Klaim Tetap Ngopi Bareng Rizal Ramli

2. Rizal Ramli pernah kritik Mahfud soal pembentukan satgas Rp349 triliun

Kenang Rizal Ramli, Mahfud MD: Dia Teman Debat dan Berjuang SayaMantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Rizal Ramli. (ANTARA FOTO/Aprilio Akbar)

Sementara, Rizal juga pernah mengkritik Mahfud soal pembentukan satgas tindak pidana transaksi mencurigakan senilai Rp349 triliun. Menurutnya, skandal yang diungkap oleh Mahfud menjadi dugaan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) terbesar di dunia.

Bila peristiwa itu terjadi di negara maju, maka sudah banyak orang yang dijebloskan ke penjara. 

"Dugaan TPPU senilai Rp349 triliun itu besar sekali di skala dunia. Di negara maju, ada yang nyolong let say  10 juta dolar AS bisa masuk penjara. Contohnya, Presiden Donald Trump kan dia sempat ditahan karena perkara duit Rp3 miliar-Rp4 miliar. Dana kampanye dia pakai untuk menyogok selingkuhannya supaya tutup mulut," ujar Rizal dalam dialog virtual yang diadakan LP3ES pada 12 Januari 2023 lalu. 

Rizal mengaku mendukung penuh dibentuknya satgas untuk membongkar transaksi mencurigakan Rp349 triliun. Namun, ia menyayangkan mengapa Menteri Keuangan Sri Mulyani ikut dilibatkan di dalam satgas tersebut. Hal itu lantaran dugaan pencucian uang terjadi di Kemenkeu. 

"Saya puji teman saya, Pak Mahfud karena langkahnya bagus untuk membongkar transaksi Rp349 triliun ini. Tapi, ketika dia masukin Sri Mulyani ke dalam satgas, saya katakan this is joke of the month. Ini kan justru orang yang jadi sumber masalah di Kementerian Keuangan," katanya. 

Baca Juga: Teladani Bung Hatta, Mahfud MD Ziarah ke Makamnya

3. Jenazah Rizal Ramli dimakamkan di TPU Jeruk Purut

Kenang Rizal Ramli, Mahfud MD: Dia Teman Debat dan Berjuang SayaAmien Rais, Rizal Ramli, dan rombongan mendatangi KPK pada Senin (21/8/2023). (IDN Times/Aryodamar)

Sementara, jenazah Rizal masih disemayamkan di rumah duka. Tim komunikasi sekaligus perwakilan keluarga Rizal Ramli, Yosef Sampurna mengatakan jenazah bakal dimakamkan pada hari ini di TPU Jeruk Perut. 

"Hari Rabu dimakamkan di TPU Jeruk Purut, bersama dengan almarhumah istri beliau," ujar Yosef seperti dikutip dari ANTARA

Diketahui, Rizal Ramli meninggal pada Selasa malam (2/1/2024) di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) pada pukul 19.30 WIB. 

Baca Juga: Jusuf Kalla Melayat ke Rumah Duka Rizal Ramli

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya