Fahira Idris Klarifikasi Cuitan 136 Pasien Virus Corona di Indonesia

Babak baru perseteruan Dewi Tanjung versus Fahira Idris

Jakarta, IDN Times - Anggota DPD RI, Fahira Idris, buka suara terkait trending topic di Twitter #TangkapFahiraIdris. Senator DKI Jakarta itu sempat mengunggah tangkapan layar berita salah satu media online yang berjudul “Bikin Kaget! Ada 136 Pasien Dalam Pengawasan Virus Corona di Indonesia, Jakarta Paling Banyak.”

Melalui unggahan tersebut, warganet menuduh Fahira telah menyebarkan berita bohong.

Politikus PDIP Dewi Tanjung tidak tinggal diam. Melalui unggahan videonya pada Minggu (1/3), dia mengutarakan rencananya untuk melaporkan Fahira Idris atas tuduhan menyebarkan berita bohong tanpa konfirmasi ke Kementerian Kesehatan.

Lantas, bagaimana tanggapan Fahira mengenai #TangkapFahiraIdris?

1. Cuitan Fahira sudah dihapus

Fahira Idris Klarifikasi Cuitan 136 Pasien Virus Corona di IndonesiaTangkapan layar akun Twitter Fahira Idris

Melalui akun Twitter-nya, Fahira mengungkapkan bahwa ia telah menghapus cuitan tersebut. Dia juga menampilkan tangkapan layar yang memuat judul baru dari berita tersebut.

“Assalammualaikum.wr.wb. Ini penjelasan ttg Link Berita Online yg sdh di Ralat Judul Beritanya. Sy sempat posting di Twitter, link berita “dg judul yg belum di ralat”, kemarin sempat viral, sdh sy hapus & sy ganti dg link yg sudah di Ralat o/ wartakota.tribunnews.com,” cuitnya pada Minggu (1/3) pukul 11.50 WIB.

Baca Juga: Politikus PDIP Dewi Tanjung Ancam Laporkan Fahira Idris ke Polisi

2. Fahira tegaskan bahwa dirinya tidak salah

Fahira Idris Klarifikasi Cuitan 136 Pasien Virus Corona di IndonesiaTangkapan layar akun Twitter Fahira Idris

Pada cuitan berikutnya, Ketua Umum Bang Jafar itu menegaskan bahwa dirinya tidak membagikan informasi palsu. Dia menekankan bila warganet salah memahami cuitan tersebut.

“2. Sejak kemarin isi beritanya adalah: TERDUGA ADA 136 Pasien Dalam Pengawasan (Suspect Corona), TIDAK PERNAH Media Online tsb/ saya menyebutkan ada ditemukan Pasien Corona..” sambung dia.

3. Mengajak masyarakat Indonesia berdoa bersama

Fahira Idris Klarifikasi Cuitan 136 Pasien Virus Corona di IndonesiaTangkapan layar akun Twitter Fahira Idris

Di penghujung cuitan, Fahira mengajak seluruh masyarakat Indonesia berdoa agar dilindungi dari virus asal Wuhan, Tiongkok ini.

“3. Mari kta semua berdoa agar tidak ditemukan kasus virus corona di Indonesia dan Pemerintah diberikan kemudahan dan jalan untuk memformulasikan dan menyiapkan strategi menghalau virus corona tsb..

Al Faatihah..” tutup Fahira.

4. Lebih dari 36 ribu tweet menggunakan tagar #TangkapFahiraIdris

Fahira Idris Klarifikasi Cuitan 136 Pasien Virus Corona di Indonesiatwitter.com/@fahiraidris

Hingga pukul 18.22 WIB, hari ini, sudah lebih dari 37 ribu tweet yang menggunakan tagar #TangkapFahiraIdris. Meskipun Fahira sudah memberikan klarifikasi di akun Twitternya, warganet seolah tak menggubrisnya.

"Sebar Hoax Virus Corona Masuk Bandara Soetta, Pria Ini Ditangkap Polisi. Nah, ini ditangkap, bagaimana dgn Fahira Idris? Jangan tebang pilih, itu bikin gregetan, makanya ada tagar #TangkapFahiraIdris kan? Ayo Polisi!" cuit akun @GunRomli.

"AKSI SANG BUDAK HOAX Ini lebih bahaya dari Virus Corona Aneh memang Sekelas anggota DPD RI gagal paham dng fungsinya. Statemennya tdk ada yg berpihak dng kepentingan daerah tp keberpihakannya cenderung kpd pribadi & kelompoknya. @DivHumas_Polri
@CCICPolri
#TangkapFahiraIdris," cuit akun @RizmaWidiono.

Bahkan ada pula warganet yang meminta agar Fahira dipecat sebagai anggota DPD RI karena menyebarkan berita hoaks.

"Saya koq pesimis @DivHumas_Polri @CCICPolri akan #TangkapFahiraIdris yg sdh sengaja menyebarkan HOAX Corona Semoga sy yg keliru Tapi seandainya kasus ini tdk direspon mohon tindakan tegas BK @DPDRI utk segera sidang dan memecat @fahiraidris
Hukum dan aturan hrs ditegakkan," cuit akun @tjhinfar21.

Baca Juga: Disebut Sebarkan Hoaks Virus Corona, Fahira Idris Dikecam Warganet

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya