Belajar dari Ukraina, Prabowo: Pertahanan Negara Tak Bisa Diabaikan

Prabowo ingatkan pentingnya keamanan negara

Jakarta, IDN Times - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengungkapkan, bangsa-bangsa di Asia termasuk Indonesia perlu belajar banyak dari kondisi peperangan yang terjadi di Ukraina.

Menurutnya, Indonesia jangan pernah sampai mengabaikan soal keamanan dan pertahanan negara.

Meski menganut sistem politik luar negeri bebas aktif atau nonblok yang menghormati kepentingan semua negara, Indonesia harus tetap memperkuat sistem keamanan negara.

“Situasi di Ukraina mengajarkan bahwa kami tidak akan pernah bisa mengabaikan keamanan dan kemerdekaan begitu saja. Oleh karena itu, kami bertekad memperkuat pertahanan dan itulah kata kuncinya. Outlook (pandangan) kami defensif, tetapi kami telah menyatakan, akan mempertahankan wilayah dengan segala cara yang dimiliki,” kata Prabowo, mengutip ANTARA, Sabtu (11/6/2022).

1. Bangsa Asia punya cara untuk saling menghormati

Belajar dari Ukraina, Prabowo: Pertahanan Negara Tak Bisa DiabaikanIlustrasi perang/konflik. (IDN Times/Aditya Pratama)

Dalam forum International Institute for Strategic Studies (IISS) Shangri-La Dialogue 2022 di Singapura, Prabowo juga menyampaikan penghormatan terhadap semua negara sahabat.

Prabowo mengatakan, rasa menghormati itu memiliki nilai penting dalam menghasilkan hubungan yang harmonis antara negara di Asia selama beberapa dekade. Meskipun, katanya, masih terdapat persaingan teritorial.

Dalam 40 sampai 50 tahun terakhir ini saja, negara-negara di Asia telah menemukan cara untuk menyelesaikan tantangan yang berkenaan dengan menjaga pertahanan setiap negara.

“Selama 40 hingga 50 tahun terakhir, kami telah menemukan cara sendiri, cara Asia untuk menyelesaikan tantangan ini," kata dia.

Baca Juga: Menhan Janjikan Perjanjian Pertahanan dengan Singapura Segera Disahkan

Baca Juga: Temui Menhan Yunani, Prabowo Ingin Pererat Kerja Sama soal Alutsista

2. Belajar dari pengalaman pahit masa lalu

Belajar dari Ukraina, Prabowo: Pertahanan Negara Tak Bisa DiabaikanFacebook.com/Naimarata Indonesia

Dia menjelaskan, pengalaman bersama yang dimiliki negara-negara Asia seperti pernah diperbudak dan dieksploitasi, telah memaksa mereka untuk berjuang menciptakan lingkungan yang damai dan bersahabat.

"Pengalaman bersama yang didominasi, diperbudak, dieksploitasi, memaksa kami sekarang untuk berjuang dan menciptakan lingkungan yang damai. Lingkungan yang bersahabat,” ujar Prabowo.

3. Forum IISS ajang penting pertahan di Asia Pasifik

Belajar dari Ukraina, Prabowo: Pertahanan Negara Tak Bisa DiabaikanGoogle.com

Sebagaimana diketahui, forum IISS Shangri-La Dialogue 2022 berlangsung mulai 10 sampai 12 Juni 2022. Acara ini merupakan ajang penting pemimpin-pemimpin pertahanan di Asia Pasifik.

Dalam acara IISS, para menteri membicarakan tantangan keamanan terkini di kawasan Indo-Pasifik serta memberikan kesempatan pertemuan-pertemuan bilateral untuk menghasilkan beragam pendekatan baru dalam penyelesaian masalah pertahanan.

Baca Juga: Prabowo Ketemu Menhas AS dan Singapura: Thank God, Gak Harus Pidato

Baca Juga: Jubir Prabowo Kecam Pernyataan Edy Rahmayadi soal Perang Ukraina

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya