KPU Siapkan 1,2 Miliar Surat Suara dan 4 Juta Kotak Suara Pemilu 2024

Ada dua jenis tahapan logistik Pemilu 2024

Jakarta, IDN Times - Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI memastikan akan memenuhi kebutuhan logistik untuk Pemilu 2024 mendatang.

Divisi Perencanaan Keuangan dan Logistik KPU Yulianto Sudrajat menuturkan, pihaknya akan menyiapkan lebih dari 1,2 miliar surat suara dan 4 juta kotak suara.

Baca Juga: KPU Cenderung Pilih Pendaftaran Capres-Cawapres 19-25 Oktober 2023

1. Setiap pemilih mendapat lima jenis surat suara, kecuali di DKI Jakarta

KPU Siapkan 1,2 Miliar Surat Suara dan 4 Juta Kotak Suara Pemilu 2024KPU RI menggelar simulasi pengiriman logistik Pemilu 2024 di Kantor KPU Kabupaten Bogor, Cibinong, Jawa Barat. (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Yulianto menuturkan, pemilih akan mendapatkan lima jenis surat suara pada hari pencoblosan. Namun khusus di DKI Jakarta hanya akan disediakan empat jenis surat suara karena tidak ada pemilihan anggota DPRD Kabupaten/Kota.

"Total kebutuhannya 1.208.921.320 karena terbagi beberapa sebarannya, setiap pemilih mendapatkan lima jenis surat suara," ucap dia dalam konferensi pers, di kantor KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (20/9/2023).

"Sementara untuk kotak suara jumlahnya 4.164.552 buah," lanjut Yulianto.

KPU memastikan ada dua jenis logistik Pemilu 2024 melalui katalog elektronik nasional:

Baca Juga: KPU Cenderung Pilih Pendaftaran Capres-Cawapres 19-25 Oktober 2023

2. Tahap pertama terdiri dari kotak suara hingga segel

KPU Siapkan 1,2 Miliar Surat Suara dan 4 Juta Kotak Suara Pemilu 2024KPU RI menggelar simulasi pengiriman logistik Pemilu 2024 di Kantor KPU Kabupaten Bogor, Cibinong, Jawa Barat. (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Perkembangan pemenuhan logistik pemilu dalam negeri tahap pertama berbasis pada Daftar Pemilih Tetap (DPT) dan Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Hal tersebut sesuai dengan Keputusan KPU Nomor 857 Tahun 2023. Logistik tahap pertama ini meliputi kotak suara, tinta, bilik pemungutan suara, segel, dan segel plastik (cable ties) sebagai alat pengaman pengganti gembok.

"Pelaksanaan kontrak payung logistik Pemilu Tahap I yang dilaksanakan
antara LKPP dengan penyedia pada tanggal 18 September 2023, merupakan
proses penting dalam tahap pengadaan barang/jasa melalui Katalog
Elektronik Nasional," ucap Yulianto.

Sementara, produksi dan pengiriman logistik tahap pertama ke tempat penyimpanan gudang KPU Kabupaten/Kota dilakukan mulai tanggal 23 September sampai dengan 21 November 2023.

Berikut kebutuhan logistik Pemilu 2024 tahap I:

1. Kotak Suara: 4.164.552 buah
2. Bilik Suara: 3.280.644 buah
3. Segel Plastik: 24.364.423 buah
4. Tinta: 1.640.322 botol
5. Segel: 93.850.362 keping

Baca Juga: Setuju Pendaftaran Capres Dimajukan, Bawaslu: Asal Tak Langgar UU

3. Tahap kedua terdiri dari surat suara, sampul, formulir, dan alat bantu tuna netra

KPU Siapkan 1,2 Miliar Surat Suara dan 4 Juta Kotak Suara Pemilu 2024KPU RI menggelar simulasi pengiriman logistik Pemilu 2024 di Kantor KPU Kabupaten Bogor, Cibinong, Jawa Barat. (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Adapun logistik pemilu tahap II meliputi berbagai surat suara, di antaranya pilpres; pileg DPR, DPD, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota; sampul; formulir; alat bantu tunanetra; daftar pasangan calon; dan daftar calon tetap (DCT).

Produksi dan pengiriman logistik pemilu tahap II ke tempat penyimpanan gudang KPU Kabupaten/ Kota dilakukan sejak tanggal 15 November 2023 sampai dengan tanggal 14 Januari 2024, selama lebih kurang 60 hari kalender.

"Proses sortir lipat, pengepakan, dan distribusi ke TPS (H-1) oleh KPU Kabupaten/Kota untuk logistik Pemilu Tahap I dan Tahap II pada tanggal 15 Januari sampai 13 Februari 2024 selama lebih kurang 30 hari kalender," tutur Yulianto.

Berikut kebutuhan logistik Pemilu 2024 tahap II:

1. Surat suara: 1.208.921.320 lembar
2. Sampul: 61.161.473 lembar
3. Formulir: 8.137.230 set
3. Alat Bantu Tuna Netra: 1.640.322 lembar (PPWP+DPD)
4. Daftar pasangan calon dan daftar calon tetap: 820.161 lembar

Baca Juga: Jadwal Lengkap Kampanye Pemilu 2024, Dimulai 28 November 2023

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya