Panitia Akui Peserta Reuni 212 Sempat Ancam Rizieq di Petamburan

Peserta Reuni 212 datang ke Petamburan dengan menaiki bus

Jakarta, IDN Times - Penanggung Jawab Reuni 212, Yusuf Martak, mengakui sempat ada ancaman terhadap Rizieq Shihab di kediaman Rizieq, Petamburan, Jakarta Barat.

Dia menjelaskan, ancaman itu justru dilakukan oleh peserta Reuni 212 yang ingin Rizieq hadir dalam acara yang digelar di Masjid At-Tin, Jakarta Timur tersebut.

"Saya mau cerita sedikit sebelum saya akhiri. Saya mohon maaf kepada Habibuna M Rizieq yang mana saya dari semalam hingga pagi tadi sedikit kurang takzim atau sedikit kurang sopan sama antum, memaksakan untuk datang," kata Yusuf ketika berbicara di depan peserta Reuni 212, Jumat (2/12/2022).

Yusuf mengatakan, peserta Reuni 212 yang mengancam Rizieq itu datang ke Petamburan dengan menaiki sejumlah bus. Kedatangan mereka secara mendadak itu terjadi pada malam hari, Kamis (1/12/2022).

"Saya mau tanya, siapa yang tadi ancam-ancam ke Petamburan? Saya dengar ada yang mengancam ke Petamburan kalau Habib Rizieq tidak datang? Saya mau tanya dari kota mana ini? Saya dengar ada beberapa bus yang datang ke Petamburan tadi malam dan tidak mau meninggalkan Petamburan," tutur dia.

Kemudian panitia Reuni 212 menggelar rapat mendadak untuk membahas paksaan kehadiran Rizieq tersebut. Dengan mempertimbangkan keamanan dan kelancaran acara, akhirnya Rizieq pun memutuskan untuk hadir.

"Akhirnya panitia tengah malam rapat mendadak, memutuskan bagaimana caranya jangan sampai terjadi negatif hal-hal yang tidak diinginkan untik imam besar kita yang sudah sering terjadi," ucap Yusuf.

Baca Juga: Rizieq Shihab dan Titiek Soeharto Ikut Reuni 212 di Masjid At-Tin

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya