Perjalanan Karier Budi Arie, Wartawan Sampai Menteri

Budi Arie merupakan pendukung Jokowi sejak Pilpres 2014

Jakarta, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" Widodo secara resmi melantik Budi Arie Setiadi sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo). Pelantikan digelar di Istana Negara, Jakarta pada Senin (17/7/2023).

Pelantikan Menteri dan Wakil Menteri Kabinet Indonesia Maju hari ini berdasarkan Keputusan Presiden (Kepres) Nomor 62P, tentang pemberhentian dan pengangkatan menteri negara, Kabinet Indonesia Maju sisa masa jabatan Periode 2019-2024.

1. Budi Arie Setiadi sempat menjabat sebagai wakil menteri

Perjalanan Karier Budi Arie, Wartawan Sampai MenteriPenanggung Jawab Musra sekaligus Ketua Umum Pro Jokowi (Projo), Budi Arie (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Sebelum menjadi Menkominfo, Budi Arie Setiadi merupakan Wakil Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi. Budi merupakan Ketua Umum relawan pemenang Jokowi bernama Pro Jokowi (Projo).

Budi Arie dikenal sebagai salah satu pendukung setia Jokowi. Dia loyal sebagai simpatisan Jokowi dan sudah mendukung sejak Pilpres 2014 hingga 2019 lalu.

Dia pernah diamanahkan menjadi wakil ketua PDI Perjuangan DKI Jakarta periode 1998-2001. Karier politiknya terus meningkat, dia pun ditunjuk menjadi Ketua Balitbang PDI Perjuangan DKI Jakarta pada 2005-2010.

Baca Juga: Jadi Menkominfo, Harta Budi Arie Sentuh Rp101 Miliar

2. Aktif di organisasi kemahasiswaan

Perjalanan Karier Budi Arie, Wartawan Sampai MenteriWamendes, Budi Arie Setiadi (IDN Times/Aryodamar)

Budi Arie Setiadi lahir di Jakarta, 20 April 1969. Pria yang akrab dipanggil Budi itu merupakan lulusan pendidikan S1 Ilmu Komunikasi di Universitas Indonesia (UI). Lalu dia melanjutkan pendidikan S2 Manajemen Pembangunan Sosial.

Sejak menjadi mahasiswa aktif, Budi Arie aktif bergabung dengan organisasi. Tercatat, dia pernah menjabat sebagai Presidium Senat Mahasiswa UI pada 1994-1995. Dia juga menjadi ketua Badan Perwakilan Mahasiswa FISIP UI pada 1993-1994.

Bahkan, setelah lulus dari UI, Budi Arie sempat dipercaya menjadi ketua ILUNI UI Jakarta pada 1998 sampai 2000. Selanjutnya, dia juga pernah menjadi Dewan Penasehat ILUNI UI pada 2016-2019.

3. Budi Arie Setiadi bekas wartawan

Perjalanan Karier Budi Arie, Wartawan Sampai MenteriCalon Menkominfo, Budi Arie Setiadi, saat di Istana Negara (IDN Times / Ilman Nafi'an)

Budi Arie juga sempat mengenyam profesi sebagai wartawan. Kariernya di dunia jurnalistik dimulai sejak di bangku kuliah. Dia pernah menjadi redaktur pelaksana Suara Mahasiswa UI pada 1992-1993.

Pada 1994 hingga 1996, Budi Arie menjadi wartawan dan redaksi Mingguan Kontan dan Media Indonesia Minggu. Dia kemudian ditunjuk menjadi Direktur Utama PT Mandiri Telekomunikasi Utama pada 1996-2001.

Selain itu, Budi Arie juga sempat mendirikan sebuah media bernama Harian Bergerak pada 1998. Kariernya berlanjut dia dipercaya sebagai pemimpin umum Tabloid Bangsa pada 2001-2009.

Baca Juga: Jokowi Minta Budi Arie Selesaikan Proyek BTS

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya