TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Waspada! 50,2 Juta Orang di Dunia Terpapar COVID-19

35,5 juta orang berhasil sembuh dari COVID-19

Seorang pasien COVID-19 meletakkan kedua tangan di kepalanya. (ANTARA FOTO/REUTERS/Baz Ratner)

Jakarta, IDN Times - Orang yang terjangkit virus corona atau COVID-19 di dunia dilaporkan bertambah 6.990, berdasarkan data dari worldometer Minggu (8/11/2020). Dengan demikian hingga saat ini, total ada 50.254.287 orang di dunia terpapar virus tersebut.

Meski begitu, puluhan juta orang berhasil melawan virus itu. Tercatat, ada 35.546.047 orang di dunia yang berhasil sembuh dari COVID-19.

Baca Juga: Pengakuan Relawan Vaksin COVID-19, Meriang Tapi Nafsu Makan Bertambah

1. Sebanyak 1,2 juta orang di dunia meninggal akibat COVID-19

Ilustrasi pemakaman pasien positif COVID-19 (ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra)

Kasus meninggal karena COVID-19 pun masih bertambah setiap harinya. Per hari ini, ada 486 orang di dunia yang meninggal karena virus tersebut sehingga, kini totalnya menjadi 1.256.114 jiwa.

Amerika Serikat masih menjadi negara yang memiliki kasus COVID-19 tertinggi dengan 10.182.818 kasus positif. Kemudian, 243.257 orang meninggal dunia. Sedangkan yang dipastikan sembuh, ada 6.441.744 jiwa.

2. Daftar 10 negara dengan kasus COVID-19 tertinggi di dunia

Ilustrasi (ANTARA FOTO/China Daily via REUTERS)

Berikut deretan 10 negara dengan kasus virus corona terbanyak di dunia

  1. Amerika Serikat 10.182.818 kasus
  2. India 8.507.203 kasus
  3. Brazil 5.653.561 kasus
  4. Rusia 1.753.836 kasus
  5. Prancis 1.748.705 kasus
  6. Spanyol 1.388.411 kasus
  7. Argentina 1.236.851 kasus
  8. Inggris 1.171.441 kasus
  9. Kolombia 1.136.447 kasus
  10. Meksiko 961.938 kasus

Baca Juga: Kepala Staf Gedung Putih Mark Meadows, Dikabarkan Positif COVID-19

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya