TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

[UPDATE] Korea Selatan Catat Penambahan Kasus COVID-19 Tertinggi Dunia

Kasus COVID-19 global capai 620 juta lebih 

Warga memakai masker untuk melindungi diri dari penularan virus corona (COVID-19) di Seoul, Korea Selatan, Rabu (25/3/2020). ANTARA FOTO/REUTERS/Kim Hong-ji

Jakarta, IDN Times - Kasus COVID-19 di dunia masih terus bertambah. Berdasarkan data World O Meter, hingga Senin (26/9/2022) pukul 09.33 WIB, ada 620.253.838 kasus positif COVID-19 secara global.

Angka kematian akibat virus corona juga terus mengalami pertambahan. Kini, kasus kematian menembus 6.540.339 orang. Sementara itu kasus sembuh terus mengalami peningkatan. Berdasarkan data, kasus sembuh tercatat 600.392.127 pasien.

Baca Juga: Infeksi Ulang COVID-19 Bisa Memperburuk Long COVID

Baca Juga: Syarat Turis Indonesia Dapat Bebas Visa ke Jepang, Siap Melancong?

1. Korea Selatan catat kasus baru terbanyak

Seorang pria mengenakan masker, pandemik COVID-19. (ANTARA FOTO/REUTERS/Adrees Latif)

World O Meter mencatat ada 16.070 kasus baru positif COVID-19 global pada hari ini. Negeri Ginseng menjadi yang terbanyak, dengan menyumbang 14.168 kasus.

Berikut empat negara dengan penambahan kasus harian terbanyak:

Korea Selatan: 14.168
Australia: 1.288
Thailand: 319
China: 295

2. Sebanyak 102.885 kasus COVID-19 di dunia hari ini sembuh

ilustrasi pasien COVID-19 berhasil sembuh (ANTARA FOTO/Kornelis Kaha)

Kasus sembuh harian tercatat jauh lebih banyak. Total, ada 102.885 pasien global yang telah sembuh pada hari ini.

Korea Selatan menjadi yang terbanyak, dengan 72.526 kasus sembuh. Berikut lima negara dengan penambahan kasus sembuh terbanyak:

Korea Selatan: 72.526
Yunani: 5.200
Inggris: 4.647
Turki: 3.205
Kanada: 2.978

Baca Juga: [UPDATE] COVID-19 Bertambah 2.358 Kasus, DKI Sumbang Sembuh Terbanyak

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya