Kronologi Penjaga Kebun Binatang di Jepang Tewas Diserang Singa

Akibat pintu kandang singa lupa ditutup

Jakarta, IDN Times - Seorang penjaga kebun binatang di taman safari Jepang tewas diserang seekor singa yang dirawatnya. Pada Jumat (29/9/2023), polisi mengatakan bahwa insiden itu terjadi saat korban mencoba membawa hewan ke kandangnya.

Kenichi Kato, seorang staf berusia 53 tahun di Taman Safari Tohoku di prefektur Fukushima, ditemukan tak sadarkan diri dan mengalami pendarahan di lehernya pada Kamis (28/9/2023) sore. Kato sempat dilarikan ke rumah sakit, namun dia dinyatakan meninggal sekitar sejam kemudian, dilansir The Asahi Sinbun.

1. Pintu kandang terbuka

Wakil presiden Taman Safari Tohoku, Norichika Kumakubo, mengatakan Kato saat itu sedang mencoba memancing singa ke kandangnya dengan menggunakan makanan. Namun, dia tidak mengunci pintu yang seharusnya memisahkannya dari kucing besar itu.

"Prosesnya adalah kita membuka pintu, dan menaruh makanan. Setelah makanan diletakkan, pintu harus ditutup dan dikunci," kata Kumakubo, dikutip dari CNA.

"Tapi pintunya terbuka pada saat itu," tambah dia. 

Baca Juga: Ngeri, Singa Peliharaan Pribadi Lepas dan Keliaran di Jalanan Pakistan

2. Korban telah bekerja dikebun binatang selama lebih dari 25 tahun

Menurut polisi dan Kumakoba, bekas luka pada korban menunjukkan bahwa ia diserang oleh seekor binatang. Hal itu juga dibuktikan oleh rekaman kamera CCTV, yang menunjukkan seekor singa menerkamnya

Menurut laporan media lokal, Kato merupakan staf senior yang bekerja dengan hewan karnivora seperti singa, harimau, dan beruang. Dia telah bekerja di kebun binatang Tohoku selama lebih dari 25 tahun.

3. Taman safari akan ditutup sementara

Akibat kecelakaan tersebut, pengelola mengumumkan bahwa kebun binatang akan ditutup sementara, sampai pihaknya menerapkan langkah-langkah pencegahan yang efektif.

“Kami sangat meminta maaf kepada Tuan Kato dan keluarganya,” kata Kumakubo.

"Kami menganggap hal ini sangat serius. Kami akan mengambil tindakan untuk mencegah kecelakaan serupa," sambungnya. 

Baca Juga: Jepang Izinkan Pengungsi Ukraina Bekerja per 1 Desember 2023

Fatimah Photo Verified Writer Fatimah

null

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya