Biden Larang Pesawat Rusia Masuk ke Wilayah Amerika Serikat

Bisa memberikan efek domino yang cukup besar

Jakarta, IDN Times - Presiden Amerika Serikat, Joe Biden, melarang pesawat Rusia masuk ke wilayah Amerika Serikat. Keputusan ini diumumkan Biden pada Rabu pagi WIB (2/3/2022).

Invasi Rusia ke Ukraina jadi alasan Biden mengambil kebijakan tersebut, begitu laporan Time. Artinya, Amerika Serikat ikut dalam gerakan yang sudah diambil oleh Kanada dan Uni Eropa pekan ini.

1. Penerbangan jadi lebih lama

Biden Larang Pesawat Rusia Masuk ke Wilayah Amerika SerikatPesawat maskapai American Airlines. (Instagram.com/americanair)

Larangan terbang pesawat Rusia ke wilayah Amerika Serikat bisa saja dibalas. Rusia kemungkinan akan melarang pula pesawat Amerika Serikat masuk ke wilayahnya.

Dampaknya bisa cukup signifikan. Waktu penerbangan dari Amerika Serikat kemungkinan akan makin lama dan mahal, terutama untuk pesawat kargo.

Penerbangan ke India contohnya. Kemungkinan akan memakan waktu lebih lama karena pesawat asal Amerika Serikat harus memutar, menghindari wilayah udara Rusia.

Baca Juga: Raksasa Migas Dunia Ramai-Ramai Cabut dari Rusia

2. Pesawat kargo juga dilarang ke Rusia

Biden Larang Pesawat Rusia Masuk ke Wilayah Amerika Serikattechcrunch.com

Biden juga melarang pesawat kargo masuk ke kawasan Rusia. Segala aktivitas pengiriman ke Rusia, lewat perusahaan seperti FedEx dan UPS, dihentikan sementara.

Dengan begitu, semua jenis penerbangan, komersial, kargo, dan privat, dari Amerika Serikat sudah memutus akses kepada Rusia.

Baca Juga: Kuba Salahkan AS dan NATO Soal Konflik Rusia vs Ukraina

3. Boeing bisa kena dampak

Biden Larang Pesawat Rusia Masuk ke Wilayah Amerika Serikat(Ilustrasi Boeing 737 MAX) www.boeing.com

Ada efek bisnis juga yang bisa muncul dari kebijakan Biden ini. Bisa jadi, perusahaan produsen pesawat asal Amerika Serikat, Boeing, akan mati bisnisnya di Rusia.

Selama ini, Rusia menjadi salah satu target ekspor Boeing. Pun, China bisa saja ikut-ikutan memboikot Boeing, mengingat hubungannya dengan Rusia begitu erat.

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya