Penembakan di Siam Paragon Thailand, 3 Orang Terluka

Pelaku sudah ditangkap

Jakarta, IDN Times - Penembakan terjadi di sebuah mal di Bangkok, Thailand, yaitu Siam Paragon. Ratusan pengunjung dilaporkan berbondong-bondong keluar dari pusat perbelanjaan tersebut setelah mendengar suara tembakan di dekat sebuah toko di dalam mal.

“Sampai sekarang belum ada laporan korban tewas,” kata juru bicara kepolisian Bangkok, Achayon Kraithong, dikutip dari Thai Inquirer, Selasa (3/10/2023).

Pelaku kini dilaporkan berhasil dibekuk dan tiga orang terluka akibat insiden ini. 

Baca Juga: Dongkrak Ekonomi, Thailand Berikan Bebas Visa bagi Turis China

1. Pelaku sempat berkeliaran di dalam mal

Kraithong menegaskan, polisi kini tetap berada di sekitar mal Siam Paragon meski pelaku sudah tertangkap

Sementara itu, beberapa pengunjung mal yang membagikan situasi terkini di media sosial X, menyebutkan bahwa pelaku masih berkeliaran di dalam mal.

Baca Juga: Eks PM Thailand Thaksin Shinawatra Akan Jadi Penasihat Pemerintah

2. Sempat terdengar tembakan dari toilet

Seorang pengguna X yang berada di lokasi, membeberkan bahwa sempat terdengar suara tembakan pertama dari dalam toilet.

Stasiun kereta Siam pun kini ditutup sementara akibat insiden yang terjadi sekitar sore hari waktu setempat hari ini.

3. PM Thailand perintahkan polisi gerak cepat

Perdana Menteri Thailand Sretta Thavisin yang sudah diberitahu soal insiden ini segera memerintahkan kepolisian Bangkok untuk bergerak cepat menghadapi penembakan ini. 

Insiden ini terjadi beberapa hari sebelum peringatan satu tahun penembakan berdarah di Thailand di mana seorang eks polisi memberondong tempat penitipan anak yang menewaskan 24 anak-anak dan 12 orang dewasa.

Baca Juga: Thailand Absen KTT ASEAN Dua Kali, Kenapa?

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya