Penguin kaisar (commons.wikimedia.org/Denis Luyten)
Penguin kaisar merupakan spesies penguin terbesar yang termasuk ke dalam ordo Sphenisciformes. Dilansir Animal Diversity Web, tinggi tubuhnya mencapai 101–132 cm dengan berat antara 25 hingga 45 kg. Rentang sayapnya pun bisa mencapai 89 cm!
Ciri khas penguin kaisar terletak pada kombinasi warnanya yang elegan. Kepala, punggung, dagu, dan tenggorokan berwarna hitam, sementara bagian dada hingga leher berwarna putih. Di bagian telinga, terdapat gradasi oranye yang memudar menjadi kuning menuju bahu. Paruhnya panjang berwarna hitam dengan garis oranye kemerahan di sepanjang rahang bawah. Penampilan ini benar-benar membuatnya tampak seperti ‘raja’ di antara para penguin!
Anak penguin kaisar memiliki penampilan yang berbeda dengan penguin dewasa. Ketika menetas, mereka memiliki kulit berwarna abu-abu tanpa bulu. Kemudian bulu abu-abunya akan tumbuh setelah beberap minggu dilahirkan. Memasuki usia remaja, bulu penguin kaisar akan berubah menjadi biru keabu-abuan, dan seiring bertambahnya usia penampilan mereka akan berubah menjadi penguin dewasa dengan pola khas hitam putihnya.