6 Fakta Sejarah yang Terdengar Bohong Tetapi Nyata

Katak jadi alat tes kehamilan perempuan?

Bicara tentang sejarah, banyak hal menarik dan bisa kita pelajari dari sejarah. Tidak ketinggalan dengan fakta-fakta hasil peninggalan sejarah yang membuat kita terpukau, misal bangunan candi Borobudur yang megah, atau Tembok Besar Cina. Terkadang ada fakta sejarah yang membuat kita heran dan bertanya apakah fakta ini benar atau hanya sebuah kebohongan. Tapi pada nyatanya, memang ada fakta sejarah yang sepertinya terdengar seperti kebohongan, tapi nyatanya memang terjadi. Apa saja sih fakta tersebut? Yuk, kita simak bersama.

1. Orang Romawi kuno menggunakan air urin untuk obat kumur dan memutihkan gigi

6 Fakta Sejarah yang Terdengar Bohong Tetapi Nyatayoungisthan.in

Jika kita saat ini pergi ke super market akan banyak ditemukan produk mouthwash atau pembersih mulut yang juga bisa memutihkan gigi. Banyak varian merek dan rasa/aroma yang bisa kita pilih di sana. Tapi tahukah kalian apa yang digunakan orang Romawi kuno dulu untuk membersihkan mulut dan memutihkan gigi. Melansir youngisthan.in, orang Romawi kuno menggunakan air urin orang sebagai obat kumur untuk membersihkan mulut dan memutihkan gigi.

Alasan mereka menggunakan air urin adalah karena air urin mengandung amonia dan zat pembersih yang dianggap dapat mendisinfeksi mulut dan memutihkan gigi. Pada era tersebut, urin dijadikan komoditas perdagangan, bahkan pihak pemerintahan memberlakukan pajak bagi komoditas tersebut. Bagi orang Romawi kuno, air urin terbaik adalah urin orang Portugis, dan orang Romawi kuno meng-impor air urin orang Portugis dalam botol.

2. Katak dijadikan alat tes kehamilan seorang wanita

6 Fakta Sejarah yang Terdengar Bohong Tetapi Nyatainstagram.com/radiographybh

Antara tahun 1920-1960, ada fakta sejarah yang sepertinya tidak mungkin terjadi atau seperti berita bohong, yaitu hewan katak digunakan sebagai alat tes kehamilan manusia. Melansir slate.com, setidaknya sampai tahun 1960-an untuk mengetahui seorang wanita hamil atau tidak dilakukan tes kehamilan dengan cara menyuntikan sampel urin ke tubuh katak (kantung getah bening), jika dalam waktu 12 jam katak bertelur, maka dapat disimpulkan pemilik sampel urin dinytakakan hamil. Katak yang digunakan adalah katak Afrika Selatan.

3. Abraham Lincoln (Presiden Amerika ke-16) pernah menjadi seorang pegulat

6 Fakta Sejarah yang Terdengar Bohong Tetapi Nyatamentalfloss.com

Abraham Lincoln merupakan presiden Amerika Serikat yang ke -16. Lincoln dikenal denga presiden Amerika yang menghapus perbudakan dan mengeluarkan Amerika dari perang saudara. Abraham Linconl merupakan presiden Amerika pertama yang meninggal karena dibunuh.

Sebagai seorang presiden yang berwibawa, ada fakta yang sulit dipercaya terkait masa lalu Lincoln sebelum menjadi presiden Amerika. Melansir history.com, Abraham Lincoln muda pernah menjadi pegulat. Berkat postur tubuhnya yang tinggi, Lincoln menjadi pegulat yang tangguh. Dari 300 pertandingan yang pernah dijalani Lincoln, hanya satu kali mengalami kekalahan, selebihnya adalah menang.

Baca Juga: 7 Katak Paling Beracun di Dunia, Cantik tapi Mematikan

4. Nicola Tesla sangat takut melihat mutiara

6 Fakta Sejarah yang Terdengar Bohong Tetapi Nyatabbba.bg

Dalam sejarah kelistrikan ada satu nama yang sangat berjasa bagi kita semua, yaitu Nikola Tesla. Tesla merupakan seorang fisikawan, teknisi mekanika, teknisi listrik, dan juga seorang penemu. Tesla lahir di Serbia pada 10 Juli 1856 dan pada tahun 1884 Tesla pindah ke Amerika Serikat dan menjadi warga negara Amerika. Penemuannya yang sangat berjasa dalam bidang kelistrikan adalah desain kelistrikan arus bolak-balik (AC).

Ada fakta menarik dari sisi lain Nikola Tesla, melansir pbs.org, Tesla sangat takut atau benci melihat mutiara. Tesla bahkan pernah menyuruh sekretarisnya pulang karena sekretarisnya mengenakan kalung mutiara saat bekerja.

5. Adolf Hitler pernah dinominasikan sebegai penerima penghargaan nobel perdamaian

6 Fakta Sejarah yang Terdengar Bohong Tetapi Nyatapbs.org

Apa yang kalian pikirkan jika mendengar kata "Adolf Hitler"? Yup, pasti banyak yang memikirkan bahwa Adolf Hitler adalah pemimpin yang kejam. Sejarah memang menceritakan bahwa Hitler adalah pendiri partai Nazi yang kejam, tindakan kejam yang sangat terkenal adalah pembataian terhadap kaum Yahudi. Tapi apakah kalian percaya jika Hitler pernah menjadi kandidat penerima penghargaan nobel perdamaian? Sangat tidak mungkin bukan? Sepertinya ini adalah fakta bohong.

Melansir nobelprize.org, Adolf Hitler pernah masuk dalam nominasi penerima penghargaan nobel perdamaian pada tahun 1939. Hitler dinominasikan oleh anggota parlemen Swedia, E.G.C. Brandt. Ternyata tujuan Brandt menominasikan Hitler sebagai kandidat penerima penghargaan nobel perdamaian adalah sebagai kritik satir terhadap debat politik yang ada di Swedia pada saat itu.

6. Desain bendera Amerika Serikat dibuat oleh seorang murid berusia 17 tahun

6 Fakta Sejarah yang Terdengar Bohong Tetapi Nyatamedium.com

Bendera Amerika Serikat saat ini memiliki 13 pola garis berwarna merah dan putih yang disusun secara bergantian, serta gambar bintang sebanyak 50 buah yang berwarna putih dengan latar belakang warna biru. Tapi apakah kalian percaya bahwa orang yang merancang bendera Amerika Serikat saat ini ada seorang siswa yang berusia 17 tahun?

Melansir medium.com, yang merancang bendera Amerika Serikat saat ini adalah Robert G.Heft. Saat itu usia Heft adalah 17 tahun. Ringkas ceritanya adalah Heft mendapat tugas dari sekolahnya untuk mendesain bendera Amerika. Heft menambahkan jumlah bintang menjadi 50 yang awalnya berjumlah 48. Alasan penambahan jumlah bintang adalah adanya pembahasan Hawai dan Alaska dijadikan negara bagian Amerika Serikat yang baru. Rancangan bendera Heft mendapatkan nilai B- oleh gurunya, alasan gurunya memberi nilai B- karena hasil karya Heft dianggap kurang orisinil, dan siapapun bisa membuat seperti yang Heft buat. Bahkan gurunya berkata kepda Heft jika bendera rancangannya diadopsi sebagai bendera Amerika yang baru, maka gurunya akan merubah nilai Heft menjadi A.

Heft memberanikan diri mengajukan rancangan benderanya ke kongres di Ohio. Menakjubkan, rancangan benderanya dipilih oleh kongres sebagai bendera Amerika Serikat yang baru, yaitu mewakili 2 negara bagian yang baru, yaitu Hawai dan Alaska. Secara resmi Amerika Serikat memiliki desain bendera yang baru pada 4 Juli 1960.

Itulah tadi 6 fakta sejarah yang sepertinya hanya sebuah kebohongan, tetapi nyatanya terjadi. Paling tidak percaya jika Hitler dinominasikan sebagai penerima penghargaan nobel perdamaian. Kalau kalian paling tidak percaya dengan fakta yang mana?

Baca Juga: Tak Selalu Baik, 8 Ide Terburuk dalam Catatan Sejarah

Ary Yulianto Photo Verified Writer Ary Yulianto

Sedang menikmati belajar menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya